Liputan6.com, Jakarta Pengalaman berakting di film komedi berjudul Jomblo Keep Smile dijadikan sebagai hal yang menantang bagi Kemal Pahlevi. Karena itu, ia pun menargetkan untuk kembali main film lagi.
"Gue harus main film lagi, karena gue ketagihan main film, akting di film gitu," ucap Kemal saat ditemui disela-sela premiere film 'Jomblo Keep Smile' di XXI Ex Plaza, Jakarta Pusat, Rabu (16/4/2014) malam.
Berakting ternyata membawa kepuasan tersendiri bagi cowok yang dikenal piawai memberikan jokes-jokes ngocol di panggung stand up comedy.
"Karena pas gue lagi akting, kayaknya jalur gue memang ada di sini. Mungkin gue rasa bakat gue ada di akting juga," tutur Kemal sembari tersenyum.
Sebagai pendatang baru di dunia akting, Kemal juga tak mau memasang target muluk-muluk untuk tampil di berbagai film. Ia berusaha menjadikan film yang dibintanginya sebagai proses dalam mengasah bakat akting.
"Ini awal permulaan gue di akting, gue akui masih kepompong lah, masih baru banget. Sekarang sih gue jalanin saja, nikmati saja dulu karier gue di akting," tutup Kemal Pahlevi.
Kemal Pahlevi Ketagihan Akting di Layar Lebar
Pengalaman berakting di film komedi berjudul Jomblo Keep Smile dijadikan sebagai hal yang menantang bagi Kemal Pahlevi.
diperbarui 17 Apr 2014, 11:10 WIBLiputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menurut Ustadz Das’ad Latif Sosok Ini Elektabilitasnya Paling Tinggi, tapi Tidak Ada yang Suka
Banda Neira, Jejak Rempah yang Mengubah Sejarah Dunia
Hasil Liga Inggris: Debut Ruben Amorim Gagal Bawa Manchester United Petik Kemenangan
Anggota Komisi III DPR Usulkan Pembentukan Panja Penegakan Hukum Impor Ilegal
Gibran Rakabuming Kunjungan Kerja ke Semarang, Naik Pesawat Kelas Ekonomi dan Bawa Tas Sendiri
Intip, Daftar Profil Paslon Pilgub Jambi 2024 dan Riwayat Pendidikannya
Komdigi Sosialisasi Bahaya Judol Melalui Pagelaran Wayang Golek, Poles Citra?
Saat Teriakan Abah Guru Sekumpul Membuat Hujan Tak jadi Turun, Kisah Karomah Wali
Apa Itu Fibrosis: Memahami Penyakit Paru-Paru yang Serius
KPU Jabar Ingatkan Pelanggaran di Masa Tenang Bisa Dikenai Sanksi Pidana
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara Setelah Dikunjungi 68 Pendaki Sesaat Sebelum Erupsi
Profil dan Partai Pengusung Paslon Pilgub Kepulauan Riau 2024