Panamera GTS Edisi Spesial Jadi Tunggangan Sharapova

Panamera tunggangan Sharapova tampil elegan dan kalem dengan bodi dilabur cat putih high gloss.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 22 Apr 2014, 06:30 WIB
Panamera tunggangan Sharapova tampil elegan dan kalem dengan bodi dilabur cat putih high gloss

Liputan6.com, Stuttgart - Petenis cantik asal Russia, Maria Sharapova terlihat sedang memamerkan edisi spesial Panamera GTS versi terbaru di Olimpiade Sochi. Porsche yang dipamerkan merupakan hasil garapan departemen personalisasi Porsche Exclusive yang digarap spesial untuk petenis berusia 27 tahun tersebut.

Melansir laman Pursuitist, yang ditulis Selasa  (22/4/2014), Maria Sharapova mulai April 2014 menjadi duta dari Porsche. Sebagai duta, ia merupakan orang pertama yang membesut Panamera GTS terbaru dari pabrikan otomotif Jerman tersebut.

Panamera tunggangan Sharapova tersebut nampak begitu elegan dan kalem dengan bodi dilabur cat putih high gloss. Nuansa modern terlihat dari penggunaan LED pada lampu bagian depan dan belakang. Sementara itu bagian muffler knalpot dan velg 20 inci dilabur dengan warna hitam.

Pada sisi interior, Sharapova memilih trim kulit dengan jahitan berwarna kontras. Pada sandaran kepala juga mendapat motif bordir sehingga menegaskan aura eksklusif pada coupe itu.

Yang paling spesial dari Panamera GTS besutan petenis ini ialah penggunaan pintu berbahan serat karbon yang ringan. Sementara itu, pada bagian trim di pintu terdapat ukiran nama "Maria Sharapova".

Porsche Panamera GTS ini mengusung mesin V8 berkapasitas 4,8 liter yang menghasilkan tenaga puncak mencapai 440 HP. Mesin tersebut mampu melesatkan Panamera GTS dari 0-100 km/jam dalam 4,5 detik dan memiliki kecepatan maksimum hingga 286 km/jam.

Maria Sharapova merupakan salah satu petenis wanita kawakan dunia. Ia pernah mencatakan diri sebagai petenis Nomor 1 dunia di tahun 2005 dan 2012 berkat berbagai kemenangan di kejuaraan tenis tingkat dunia seperti kejuaraan tenis Gran Slam dan medali perak di ajang Olompiade tahun 2012.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya