Liputan6.com, Jakarta - Minat turis Indonesia untuk berwisata ke luar negeri tercatat meningkat cukup signifikan dalam kurun waktu satu tahun. Tahun ini, Jepang menjadi negara favorit tujuan para wisatawan di Tanah Air.
Seperti dikutip dari keterangan resmi TripAdvisor yang diperoleh Liputan6.com, Jumat (25/4/2014), sebanyak 27% turis Indonesia memilih Jepang sebagai tujuan wisata impiannya. Sementara itu, Inggris (26%) berada di posisi kedua sebagai tempat berlibur favorit pilihan wisatawan Indonesia.
Dengan selisih tipis, Amerika Serikat (22%) berhasil mencuri perhatian turis Indonesia hingga menjadikannya sebagai salah satu negara tujuan wisata terfavorit.
Secara global, Eropa menjadi kawasan wisata yang paling diimpikan para wisatawan dari berbagai pelosok dunia. Asia di posisi berikutnya juga menjadi sasaran wisata para turis global dalam kurum waktu satu hingga dua tahun mendatang.
Sementara para turis yang mempertimbangkan anggara liburan lebih memilih berwisata ke Australia dan Italia.
“Penjelajahan kembali ke dalam agenda tahun 2014, dengan lebih banyak wisatawan merencanakan perjalanan internasional tahun ini,” ujat Presiden TripAdvisor for Business Marc Charron.
Sejauh ini, rata-rata wisatawan Indonesia berencana meningkatkan anggaran wisata sebesar 18% dari US$ 2.650 pada 2013 menjadi US$ 3.121 tahun ini.
Meskipun angka tersebut masih berada di bawah rata-rata global, tetapi ketertarikan turis Indonesia pada wisata dunia terus menunjukkan peningkatan.
Untuk diketahui, penelitian bertajuk TripBarometer yang diprakarsai TripAdvisor digelar secara online dalam kurun waktu sebulan antara Februari hingga Maret 2014. Survei tersebut dilaksanakan perusahaan perusahaan penelitian global, Ipsos.
Sebanyak 61.007 partisipan di 32 negara dari 7 kawasan terbesar di dunia terlibat dalam penelitian tersebut. Sejumlah temuan yang berhasil dihimpun akhirnya menjadi pengetahuan profil pariwisata dunia yang disebarkan secara online.
Advertisement