Liputan6.com, Jakarta: Liga Mahasiswa (LIMA) bergerak cepat jalin kerjasama dengan berbagai pihak. Meski baru dua musim bergulir, LIMA mulai mendapatkan kepercayaan dari berbagai sponsor. LIMA salah satunya berhasil menjalain kerjasama dengan handset yang dipakai di NBA, ZTE. PT ZTE Indonesia, yang merupakan bagian dari perusahaan telekomunikasi global, ZTE Corporation, resmi menjadi official handset LIMA.
Kepastian mengenai dukungan ini datang langsung dari CEO Liga Mahasiswa, Ryan Gozali yang menyatakan bahwa ZTE akan mulai bergabung pada Juni 2014, bertepatan dengan pelaksanaan babak Grand Final LIMA Badminton dan LIMA Futsal. “Saya bersyukur sekali, dukungan ini jelas semakin memantapkan langkah LIMA dalam memberikan kontribusi di bidang olahraga ke depannya,” ujarnya.
Sedangkan Managing Director of ZTE Handset Business Unit Indonesia, Fritz Wang juga menyambut baik kerja sama ini. “Kami melihat potensi LIMA dan melalui LIMA kami ingin berpartisipasi dalam membangun olahraga Indonesia secara bersamaan. Sangat menarik apabila kita dapat berkembang dan tumbuh bersama dengan pemuda Indonesia terutama di bidang olahraga,” ujarnya.
ZTE adalah brand internasional yang memiliki komitmen kuat dalam mengembangkan olahraga dan terlibat dalam setiap kegiatan kepemudaan. Brand yang baru saja menjadi official handset National Basketball Association (NBA) menilai gairah masyarakat Indonesia yang sangat kuat di bidang olahraga merupakan sebuah potensi yang luar biasa.
“Potensi ini sangat layak dikembangkan dan tentunya ini sejalan pula dengan komitmen global kami yang ingin menjadi kontributor dalam pengembangan olahraga,” jelas Fritz.
Saat ini, ZTE merupakan satu dari lima produsen handset dan smartphone terbesar di dunia menurut analis industri global, Gartner. Perusahaan produsen penyedia jasa telekomunikasi ini telah bekerja sama dengan lebih dari 230 operator besar dan distributor di lebih dari 160 negara serta wilayah di dunia.
LIMA Jalin Kerjasama dengan Handset NBA
Kerjasama dimulai pada Juni 2014 saat grand final LIMA Futsal dan LIMA Badminton digelar.
diperbarui 26 Apr 2014, 08:43 WIBSalah satu pertandingan basket putri yang berlangsung di LIMA Basket musim lalu (Istimewa)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Daftar Buah yang Perlu Dibatasi, Simak Fakta Mengejutkan Buah Ternyata Tidak Aman untuk Dikonsumsi Harian
Ciri Ciri Perkecambahan Hipogeal: Proses dan Karakteristik Unik
Kronologi Anggota Brimob Polda Lampung Setubuhi Siswi SMP
ESMOD Jakarta Creative Show 2024 Ajang Berkumpulnya Pelaku Industri Kreatif dan Generasi Muda Fashion Indonesia
43 KK Warga Kolong Tol Jembatan Tiga Direlokasi ke Rusunawa
Pilkada Situbondo 2024: Ini Hasil Rekapitulasi Perolehan Suara di Tingkat Kecamatan
Juara GP Qatar 2024, Max Verstappen Dibuat Jengkel Ulah George Russell
Jelang Penetapan Kepala Daerah Terpilih, Polisi Patroli Pantau Medsos Antisipasi Hoaks
Profil Nissa Asyifa, Selebgram Mantan Istri Alshad Ahmad
Daftar Makanan Sehat untuk Penderita Diabetes, Pelajari Khasiat yang Dimiliki untuk Bantu Stabilkan Gula Darah
Ciri Ciri Biotik: Pengertian, Komponen, dan Karakteristik Makhluk Hidup
Cerita Warga Saat Mendatangi Kantor KPU Hingga Bawaslu