Liputan6.com, Manchester: Pelatih asal Belanda Louis van Gaal sepanjang akhir pekan ini semakin santer dikabarkan akan melatih Manchester United pada musim mendatang. Beberapa orang kepercayaan Van Gaal diperkirakan juga akan ikut bergabung ke Old Trafford.
MU saat ini sedang sibuk mencari pelatih baru setelah memutuskan memecat David Moyes 22 April lalu karena gagal membawa klub berprestasi. Selama 10 bulan dilatih Moyes, prestasi MU melorot drastis. Mereka harus mengakhiri musim ini dengan hampa gelar dan bakal absen di Liga Champions musim depan.
Pada sisa musim 2013/2014, MU menunjuk pemain kawakan Ryan Giggs sebagai caretaker. The Red Devils diyakini tidak akan mempermanenkan Giggs karena menginginkan pelatih berpengalaman.
Salah satu nama yang disebut-sebut akan ditunjuk melatih Wayne Rooney cs musim depan adalah Van Gaal. Kebetulan Van Gaal akan meninggalkan jabatannya sebagai pelatih timnas Belanda setelah Piala Dunia 2014.
Meski MU sudah membantah telah mencapai kesepakatan dengan Van Gaal, media Belanda, De Telegraaf tetap meyakini eks arsitek Barcelona ini akan pindah ke Old Trafford.
Jika pindah ke MU, Van Gaal akan membawa beberapa orang kepercayaannya seperti asisten pelatih Patrick Kluivert, pelatih kiper Frans Hoek serta pelatih fisik Jos van Dijk.
Jika Latih MU, Van Gaal Akan Bawa Van Dijk
Van Gaal akan membawa beberapa orang dekatnya bila jadi melatih MU musim depan.
diperbarui 27 Apr 2014, 07:50 WIBVan Gaal (AFP/RONNY HARTMANN)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Andra-Dimyati Unggul di Pilkada Banten, Dasco: Kerja Keras Paslon Sangat Intens
Harga Tiket Pesawat Libur Nataru Turun, 110 TPS di Sumut Dilanda Banjir
Permintaan Domestik Genjot Kinerja Industri Dalam Negeri pada November 2024
Cara Menghilangkan Cegukan pada Bayi: Panduan Lengkap untuk Orang Tua
7 Menu Diet Sehat yang Bikin Hidup Lebih Seimbang Tanpa Menguras Dompet
Cara Menghilangkan Benjolan Ambeien, Berikut Pengobatan dan Pencegahannya
Cara Dapat Beasiswa SMA: Panduan Lengkap untuk Meraih Impian
Cara Membuat Kentang Crispy: Resep Lengkap dan Tips Hasil Renyah
Cara Menghilangkan Bintitan dengan Efektif, Berikut Penyebab yang Mendasarinya
Cara Menyembuhkan Batuk dengan Aman dan Efektif, Cari Tahu Juga Penyebabnya
Legawa Kalah di Pilkada Batu 2024, Krisdayanti Ucap Harapan untuk Sang Pemenang
Cara Membuat Urap Sayur Lezat dan Bergizi, Ketahui Pula Manfaatnya