Liputan6.com, Jakarta - Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) di kawasan Marunda, Jakarta Utara, Minggu 27 April lebih ramai dari biasanya. Sejumlah orang tua mahasiswa atau taruna datang untuk mengantar putra-putri mereka.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (28/4/2014), pasca-tewasnya Dimas Dikita Handoko yang diduga akibat dianiaya seniornya pada Sabtu 26 April lalu, para orangtua memang cemas dan khawatir akan keselamatan anak mereka.
Tidak sedikit dari para orang tua yang menuntut jaminan keamanan kepada pihak sekolah. Karena tindak kekerasan taruna senior terhadap taruna junior masih kerap terjadi. Para orangtua berniat menemui pengelola sekolah, namun keinginan tersebut terpaksa mereka tunda hingga hari ini karena kemarin sekolah libur.
Pihak STIP mengaku terkejut dengan kasus tewasnya taruna tingkat pertama, Dimas Dikita Handoko. Selain meminta maaf kepada keluarga korban dan seluruh orangtua taruna, pihak STIP menyatakan akan mengambil tindakan tegas terhadap para taruna yang terlibat.
Taruna STIP Dimas Dikita Handoko menemui ajalnya setelah dianiaya seniornya pada Sabtu dini hari lalu. 7 Taruna senior yang diduga terlibat kini telah ditetapkan sebagai tersangka dan mendekam di tahanan Polres Metro Jakarta Utara. (Anri Syaiful)
Orangtua Mahasiswa STIP Tuntut Jaminan Keamanan
Para orangtua cemas akan keamanan anaknya pasca-tewasnya Dimas Dikita Handoko yang diduga akibat dianiaya seniornya.
diperbarui 28 Apr 2014, 07:45 WIBIlustrasi Kekerasan dan Penganiayaan
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pilbup Cianjur 2024, Paslon 1 dan 2 Saling Klaim Menang
Biduran Tanda Penyakit Apa? Kenali Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
7 Potret Andien Aisyah Ungkap Hampir Berusia 40 Tahun, Awet Muda
Hasil Quick Count Sementara Pilkada Pemalang 2024, Artis Vicky Prasetyo Suara Terendah
Mengenal Apa Itu Panitia Sembilan: Sejarah, Peran, dan Dampaknya dalam Pembentukan Indonesia
Harga Minyak Turun Tipis di Tengah Gencatan Senjata Israel-Hezbollah
Tengok Rekomendasi Saham Hari Ini 28 November 2024, Ada BRMS hingga SSIA
Threads Kantongi 35 Juta Penguna Baru pada November 2024
Masuk PNS Hasil Nyogok, Apakah Gaji Selamanya Haram? Simak Penjelasan Buya Yahya
6 Fakta Menarik Gunung Buyung di Bandung, Jalur Pendakian Lewati Hutan Bambu dan Rotan
Borussia Dortmund Petik Poin Sempurna di Markas Dinamo Zagreb
Top 3 News: Jelang Nataru, Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat 10 Persen