Liputan6.com, Gunung Kidul - Berbagai cara dilakukan agar caleg terpilih sebagai wakil rakyat. Tak sedikit pula kocek yang harus dirogoh dari kantongnya. Akibatnya, tak sedikit dari caleg gagal mengalami stres. Atau bahkan menarik kembali bantuan atau uang yang diberikan kepada calon konstituennya.
Seperti dialami caleg Dapil V Partai Golongan Karya Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Margiyo. Ia menarik kembali semua bantuan yang diberikan kepada masyarakat selama kampanye Pemilu 2014.
"Ini sebagai pembelajaran politik kepada masyarakat. Seharusnya, masyarakat konsisten dalam mendukung calon anggota legislatif," kata Margiyo di Gunung Kidul, Selasa (29/4/2014).
Margiyo mengatakan, pada masa kampanye Pileg lalu masyarakat datang ke rumahnya meminta bantuan material, hingga dibuatkan bangunan dusun. Mereka berjanji akan memilih dirinya saat pencoblosan.
Dukungan mereka, lanjut Margiyo, dituangkan dalam surat perjanjian, apabila perolehan suara di masing-masing dusun tidak mencapai 60% pemilih, maka bantuan tersebut harus dikembalikan.
"Ini bukan politik uang. Bantuan ini kesepakatan. Selama ini saya jarang meminta untuk didukung, tetapi sebagian besar masyarakat yang diwakili Dukuh dan perangkatnya datang ke rumah meminta dibantu pembangunan," ungkapnya.
Margiyo menjelaskan, bantuan tersebut tersebar di Padukuhan Karanggunung, Krambilsawit, Saptosari belum lama ini. Sebelum pencoblosan, dirinya tak berniat memberi keramik kepada warga sebagai timbal balik suara.
"Namun setelah rekapitulasi, ternyata perolehan suara tidak sesuai. Saya langsung meminta agar keramik dikembalikan," kata dia. Keramik dengan total 600 meter persegi yang belum sempat dipasang itu, ditarik dan disimpan di rumahnya.
Selain itu, sambung Margiyo, ada Kepala Dukuh yang meminta dibantu membangun sebuah balai. Dia pun menyanggupinya, namun perolehan suara tidak maksimal. Dirinya pun meminta kembali kursi untuk balai padukuhan.
"Membangun balai padukuhan saya menghabiskan dana Rp 8 juta dan mereka hanya mampu mengembalikan Rp 6 juta. Ya tidak apa-apa," kata dia.
Bantuan Hiburan Wayang
Selain bentuk fisik, Margiyo mengaku, juga memberikan bantuan hiburan wayang kulit. "Saya sudah habis Rp 13 juta untuk membantu masyarakat mengadakan wayang kulit, tapi hanya memperoleh 56 suara," katanya.
Margiyo mengakui, selama kampanye ini dirinya menghabiskan dana kampanye Rp 270 juta. Sementara dana kampanye yang kembali hanya Rp 30 juta.
Mantan Politisi Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN) ini mengaku memilih tidak melakukan politik uang. Karena ingin melihat komitmen rakyat dalam mendukung dirinya sebagai wakil rakyat.
"Sebenarnya, sebelum pencoblosan saya mendapat telepon dari warga untuk meminta uang sebesar Rp 50 ribuan. Tetapi saya memilih untuk tidak melakukannya," tukas Margiyo. (Ant/Raden Trimutia Hatta)
Kecewa Tak Terpilih, Caleg Tarik Kembali Bantuan Keramik
Selain bentuk fisik, caleg Dapil V Partai Golkar Kabupaten Gunung Kidul ini juga mengaku, memberikan bantuan hiburan wayang kulit.
diperbarui 29 Apr 2014, 09:48 WIBJejeran spanduk yang memasang foto para caleg juga menghiasi tembok di sekitar kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Kamis (13/3) (Liputan6.com/Andrian M Tunay)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu IP Address: Pengertian, Fungsi dan Jenisnya
Gibran Rakabuming Unggah Video Makan Bergizi Gratis, Warganet Curhat Minta Shin Tae Yong Batal Dipecat
AS Transfer 11 Tahanan Guantanamo ke Oman Usai 2 Dekade Ditahan Tanpa Dakwaan
Difungsionalkan 16 Hari Saat Nataru, Ruas Tol Kuala Tanjung-Indrapura Dilintasi 5.080 Kendaraan
Menko AHY Panggil Menteri PU hingga Menhub, Ada Apa?
Pre-Order Mobil Listrik Kolaborasi Sony-Honda Resmi Dibuka, Berapa Harganya?
Apa itu Alamat Email: Panduan Lengkap untuk Pemula
Top 3 Berita Bola: Keputusan Amorim Bikin Pemain Manchester United Ini Harus Pindah Klub
Kasus PMK Terus Meluas di Situbondo, 210 Sapi Terpapar, 43 di Antaranya Mati
6 Potret Transformasi Amel Anak Ussy Sulistiawaty, Genap Menginjak Usia 20 Tahun
Momen Paula Verhoeven Peluk Baim Wong di Rumah Duka Jadi Sorotan
Warna Taro Seperti Apa: Panduan Lengkap Memahami Nuansa Ungu Taro