Selesai Diperbaiki, Jembatan Lebak Kembali Putus

Para warga pun tak berani melintasi jembatan yang menghubungkan sejumlah desa di kecamatan Cibadak dan Kalanganyar.

oleh Tim Liputan 6 SCTV diperbarui 29 Apr 2014, 13:23 WIB
(Yandhi Deslatama/Liputan6.com)

Liputan6.com, Banten Jembatan gantung di Desa Cilangkap, kecamatan Kalanganyar, Lebak, Banten baru selesai diperbaiki 2 hari silam. Namun jembatan yang melintasi Sungai Cilemer itu kembali rusak sebelum diresmikan oleh Bupati Lebak.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (29/4/2014), besi sling di kiri dan kanan jembatan itu putus sehingga jembatan sepanjang 80 m miring.

Para warga pun tak berani melintasi jembatan yang menghubungkan sejumlah desa di kecamatan Cibadak dan Kalanganyar itu.

Seorang warga yang merupakan salah satu guru, Diah, akhirnya nekad menyeberang sungai sendiri dengan menggunakan rakit demi bisa mengajar. Namun para pelajar terpaksa pulang karena tidak berani mengoperasikan rakit sendiri menyeberang melewati arus sungai yang deras.

Para pelajar sebetulnya bisa ke sekolah melalui jalur darat, tetapi rutenya jauh dan harus naik ojek dengan ongkos Rp 30.000. Warga berharap jembatan bisa segera diperbaiki kembali agar bisa dilintasi. (Raden Trimutia Hatta)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya