Buruh Minta Nike Ikuti Aturan Bisnis RI

KSPI mendukung penuh aksi demo pemanasan yang bakal digelar serikat buruh Nike dari PT Chang Shin menjelang perayaan May Day pada siang ini

oleh Fiki Ariyanti diperbarui 30 Apr 2014, 10:14 WIB
(Foto: Action SumOfUs)

Liputan6.com, Jakarta - Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mendukung penuh aksi demo pemanasan yang bakal digelar serikat buruh Nike dari PT Chang Shin menjelang perayaan May Day pada siang ini.

Presiden KSPI, Said Iqbal mengaku, Nike Indonesia yang merupakan perwakilan dari Nike Amerika Serikat (AS) merupakan perusahaan multinasional kelas raksasa yang perlu mematuhi aturan bisnis di Tanah Air.

"KSPI sangat mendukung aksi buruh Nike, karena sebagai perusahaan besar, Nike memiliki code of conduct dalam menjalankan bisnisnya di suatu negara, termasuk mematuhi aturan normatif perburuhan," terang dia kepada Liputan6.com, Jakarta, Rabu (30/4/2014).

Lanjut Said, aturan normatif itu termasuk membayar buruh sesuai upah layak (UMP), tidak sembarangan memecat, wajib membayar pesangon, dan sebagainya.

"Kami siap memnbantu buruh Nike ke internasional, termasuk ke kantor pusat Nike agar hak-hak buruh tidak dilanggar," tegasnya.

Sebagai pemanasan menjelang Hari Buruh Internasional atau May Day, ribuan buruh Nike dari PT Chang Shin akan menggelar demo besar-besaran di kantor Nike Indonesia hari ini.

Direktur Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Educating for Justice, Jim Keady mengungkapkan demo tersebut akan berlangsung pada siang ini.

"Sekitar 1.000 buruh Nike dari PT Chang Shin akan berunjuk rasa di kantor Nike Indonesia di Gedung Bursa Efek, Jakarta, besok pukul 12 siang," kata dia dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu (30/4/2014).

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya