Liputan6.com, Florida - Warga binaan sebuah penjara di Pensacola, Florida Panhandle dikejutkan dengan ledakan gas yang terjadi di lembaga pemasyarakatan itu, Rabu malam waktu setempat. Sebanyak 2 orang napi meninggal dunia dalam peristiwa ini.
Seperti dikutip dari The Washington Post, Kamis (2/5/2014), juru bicara Escambia County, Florida, Bill Pearson mengatakan, 184 orang terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah ledakan itu. Sementara 3 napi lainnya masih menghilang. Sedangkan sisanya diungsikan ke penjara terdekat.
Keadaan penjara itu kini kacau. Potongan kaca dan batu bata berserakan di luar penjara. Bangunan nampak rapuh dengan retak di mana-mana.
Ledakan ini membuat para napi panik. Seperti yang dialami Monique Barnes.
"Ledakan itu mengguncang kami begitu keras seperti gempa bumi. Rasanya seperti di dalam film yang menakutkan," ujar Barnes, seperti dilansir Review Journal.
Sekitar 600 napi -- 200 di antaranya laki-laki dan 400 sisanya wanita berada dalam penjara itu ketika ledakan terjadi. Namun ratusan orang itu hanya menggunakan 1 tangga untuk evakuasi.
Beberapa blok dari penjara, Ellis Robinson dan keluarganya terbangun di tengah malam saat ledakan terjadi. Rumahnya berderak-derak.
"Seluruh rumah goyang. Saya bangun dan anjing menggonggong. Orang-orang berjalan ke sana."
Ellis mengaku menghabiskan malam dengan mengamati kekacauan saat napi-napi dipindahkan dengan bus.
Pensacola daerah yang diterjang hujan dan bencana banjir pada Selasa dan Rabu lalu (29-30 April 2014). Saat itu toilet tak bekerja. Warga harus menggunakan kantong sampah. Namun pejabat setempat masih belum mengetahui kaitan antara banjir dan ledakan di penjara itu. Petugas pemadam kebakaran masih menyelidiki hal ini.
Penjara Florida Meledak, 2 Napi Tewas dan 3 Hilang
Beberapa blok dari penjara, Ellis Robinson dan keluarganya terbangun di tengah malam saat ledakan terjadi. Rumahnya berderak-derak.
diperbarui 02 Mei 2014, 01:47 WIBBeberapa blok dari penjara, Ellis Robinson dan keluarganya terbangun di tengah malam saat ledakan terjadi. Rumahnya berderak-derak.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gibran Kunjungi Warga Korban Banjir di Kampung Melayu dan Cawang
Cara Meredakan Sakit Perut: Panduan Lengkap Mengatasi Nyeri Perut
PKS Akui Kemenangan Pramono-Rano Karena Anies Effect: It's a Fact
Anak Buah Prabowo Siapkan Pabrik Percontohan Garam Industri di NTT
Pembelajaran SD dan SMP di Kota Madiun Ini Disebut Mirip di Jepang, Kok Bisa?
Tak Hanya Melawan Kanker, Pasien Kanker Anak Kerap Jadi Korban Bullying
Sambangi BEI, Menko AHY Sebut Infrastruktur jadi Kunci Pembangunan Berkelanjutan
Arti Nama Nur, Makna Mendalam di Balik Nama Penuh Cahaya
Fakta Selective Mutism yang Ditampilkan di Drakor When the Phone Rings, Sungguhan Ada di Dunia Nyata
Kapitalisasi Pasar Stablecoin Cetak Rekor Tertinggi, Tether Dominan
Dibuang Manchester United dan Amorim, Ruud van Nistelrooy Berpeluang Langsung Balas Dendam
350 Quote Funny yang Menghibur dan Bikin Ngakak