Liputan6.com, Jakarta Setelah menjadi tersangka, Ustad Guntur Bumi (UGB) dikabarkan diciduk pihak Kepolisian di kediamannya, Senin (5/5/2014) pagi. UGB kabarnya akan diperiksa untuk kasus penipuan yang dilaporkan mantan pasiennya.
Menurut sumber Liputan6.com di Kepolisian, pemeriksaan UGB dilakukan setelah suami Puput Melati itu dianggap tidak kooperatif dalam pemeriksaan kasusnya. UGB diketahui sudah mendapatkan panggilan kedua dari pihak Kepolisian.
"Setelah ditetapkan menjadi tersangka, UGB memang beberapa hari kemudian langsung dipanggil, namun tidak datang, sampai panggilan kedua tetap tidak datang," kata seorang sumber di Kepolisian.
Saat coba dikonfirmasi kuasa hukum UGB, Sunan Kalijaga mengaku tidak tahu mengenai penangkapan yang dilakukan terhadap kliennya. Katanya, belum lama ini dirinya masih sempat berbicara kepada UGB.
"Tadi pagi barusan saya ngobrol sama dia. Nggak ada apa-apa kok," kata Sunan saat dihubungi, Senin (5/5/2014).
Lebih lanjut Sunan menegaskan jika kliennya belum sekalipun menerima surat panggilan untuk menjalani pemeriksaan. Oleh sebab itu sangat tidak mungkin kliennya itu bisa dipanggil paksa.
"Pidana yang dituduhkan ke dia kan bukan kejahatan besar seperti perampokan dan pembunuhan. Buat apa dijemput paksa segala. Lagipula, kita belum terima surat panggilannya," pungkas Sunan.
Ustad Guntur Bumi Diciduk Polisi?
Kabarnya UGB sedang menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya untuk kasus penipuan mantan pasiennya.
diperbarui 05 Mei 2014, 12:50 WIBMerasa malu dengan pernyataan MUI itu, UGB pun siap menutup pengobatannya yang telah menyebar ke berbagai daerah (Liputan6.com/Rini Suhartini).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Terupdate Data Suara Pilkada Banten 2024 di KPU, Rekapitulasi Tingkat Kecamatan dan Kabupaten/Kota Baru Dimulai
Perdana di Bank Syariah RI, BSI Luncurkan Produk Emas BSI Gold
MU Susah Payah Kalahkan Bodo/Glimt, Instagram Marselino Diikuti Rio Ferdinand
Kulit Melinjo yang Pahit Ternyata Bisa Jadi Tumisan Lezat, Begini Cara Mengolahnya
BRI Rayakan HUT ke-129: Nikmati Promo Spesial BRIguna dengan Suku Bunga Mulai 8,129%
5 Pemenang Hair and Skin Research Grant 2024, Ada Cara Mencegah Kanker Kulit yang Meningkat karena Perubahan Iklim
Gegara Hal Sepele, Kakak-Beradik di Bekasi Ribut Sampai Buat Laporan Polisi
Sembunyikan Anak dalam Laci Hampir 3 Tahun, Ibu di Inggris Dipenjara
Hasil Quick Count Pilbup Cianjur, Tampilkan Duel Ketat Wahyu-Ramzi dan Herman-Ibang dengan Selisih 2,4 Persen Suara
MK Siap Terima Permohonan Sidang Sengketa Pilkada 2024, Ini Jadwalnya
Top 3: Zodiak yang Paling Perhatian Saat Pasangannya Sakit
Yulius dan Elly Saling Klaim Kemenangan di Pilgub Sulut, Begini Penjelasan KPU