Peugeot Fokus Garap Mobil Kencang

Setelah sempat vakum cukup lama, Peugeot kini kembali menghadirkan mobil kencangnya pada model 208 GTi dan mobil terlarisnya yaitu RCZ R.

oleh Yongki Sanjaya diperbarui 06 Mei 2014, 18:29 WIB
Setelah sempat vakum cukup lama, Peugeot kini kembali menghadirkan mobil kencangnya pada model 208 GTi dan mobil terlarisnya yaitu RCZ R.

Liputan6.com, Sochaux - Peugeot sedang sibuk mempersiapkan beberapa model anyar yang memiliki performa mesin yang mumpuni. Mobil-mobil kencang tersebut rencananya akan dipakai untuk penetrasi pasar yang lebih dalam.

Melansir laman Leftlanenews, Selasa (6/5/2014), Setelah sempat vakum cukup lama, Peugeot kini kembali menghadirkan mobil kencangnya pada model 208 GTi dan mobil terlarisnya yaitu RCZ R. Kedua model tersebut menunjukkan minat kuat dari Peugeot untuk kembali menggarap mesin berperforma tinggi.

Setelah dua model tersebut diluncurkan, Peugeot kini dikabarkan akan menggarap 308 R versi produksi dalam waktu dekat. Sebelumnya konsep dari hatchback ini telah diperkenalkan pada publik September 2013 lalu di gelaran Frankfurt Motor Show.

308 R dibekali mesin empat silinder berkapasitas 1,6 liter yang dikembangkan bersama dengan BMW dan PSA. Mesin tersebut mampu menghasilkan output tenaga sebesar 270 horse power (HP) pada 6.000 rpm.

Versi produksi dari 308 R ini rencananya akan diperkenalkan oleh Peugeot di ajang Paris Motor Show pada Oktober 2014.

Selain menggarap 308 R, Peugeot juga sedang mempersiapkan sebuah crossover dengan konsep hardcore yaitu 2008. Crossover ini terinspirasi dari model 2008 DKR yang akan memulai debut balapnya pada Januari 2015 mendatang.

Peugeot menjadi salah satu pabrikan otomotif yang terkenal dengan sejarah panjang prestasi di ajang balap dunia terutama di balap mobil reli.

Pabrikan yang berbasis di kota Sochaux ini merupakan penghasil hatcback yang paling kencang di seantero Eropa pada periode 1980-an. Peugeot akhirnya menghentikan secara perlahan produksi mobil dengan performa tinggi pada era 1990-an. (Ysp/Nrm)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya