Liputan6.com, Jakarta - Polisi terus melakukan pendalaman terkait kasus dugaan penganiayaan yang mengakibatkan tewasnya Renggo Khadafi, bocah kelas V SD. Polisi meminta keterangan teman sekelas Renggo di SDN Makasar 09 Pagi, Jakarta Timur.
"Kita akan periksa 8 siswa yang saat kejadian berada di dalam kelas," kata Kapolrestro Jakarta Timur Kombes Pol Mulyadi Kaharni, di SDN Makasar 09, Jakarta, Selasa (6/5/2014).
Mulyadi mengatakan, pemeriksaan diusahakan dilaksanakan hari ini. Dalam pemeriksaan, para siswa akan ditanyakan seputar apa yang mereka ketahui, mereka lihat terkait kejadian itu. "Materinya masih seputar kronologis kejadian yang mereka ketahui," ungkap dia.
Mulyadi menyatakan, pada dasarnya pemeriksaan dilakukan pada waktu yang sesuai dengan kegiatan para pelajar. Hal itu dilakukan agar tidak mengganggu jadwal pelajaran. "Intinya tidak akan mengganggu belajar mengajar," tandasnya.
Sementara itu, untuk pemeriksaan SY, terduga pelaku penganiayaan terhadap Renggo akan didampingi orangtua dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI). Hal itu dilakukan untuk menjaga psikis anak.
Sekjen KPAI Erlinda, berharap kepada masyarakat untuk tidak mencap pelaku SY sebagai seorang penjahat kriminal. Ini karena Anak-anak itu belum tahu yang baik atau yang buruk.
Renggo Khadafi, murid kelas V SDN Makasar 09 menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu 4 Mei 2014 siang. Dia diduga dianiaya kakak kelasnya. Pemukulan terjadi karena Renggo menyenggol makanan si kakak kelas SY hingga jatuh ke tanah. (Mut)
Dalami Kasus Renggo, Polisi Periksa 8 Teman Sekelasnya
Dalam pemeriksaan, para siswa akan ditanyakan seputar apa yang mereka ketahui, mereka lihat terkait kejadian itu.
diperbarui 06 Mei 2014, 16:53 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Masih Pemulihan Cedera Usai Olimpiade 2024, Rifda Diragukan Ikut Kejuaraan Dunia Senam 2025
Survei: Gen Z Gaji Rp 2 Juta Sebulan Lebih Minat Beli Asuransi
Kapan KPU Umumkan Hasil Pilkada 2024? Simak Jadwal dan Tahapannya
7 Potret Gading Marten dan Medina Dina Liburan di Norwegia, Nikmati Salju
Pemkab Banyuwangi Gelar Berbagai Upaya Cegah Gangguan Kesehatan Mental Gen Z
Ronal Surapradja Santai Tanggapi Hasil Pilkada Jawa Barat: Gerbang Baru di Politik Nasional
UMP 2025 Naik 6,5%, Buruh Batal Mogok Massal
Lamaran dan Tunangan Bedanya Apa: Panduan Lengkap Menuju Pernikahan
350 Karma Quote Inspiratif untuk Renungan Hidup
Gubernur BI Ingatkan Lima Ancaman Ketidakpastian Global
VIDEO: Air Mata Prabowo Menitik Usai Umumkan Kenaikan Gaji Guru
Jumlah Investor Saham Syariah Naik 140 Persen dalam 5 Tahun