Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Joko Widodo memerintahkan Dinas Pendidikan Dasar Jakarta Timur mencopot Kepala Sekolah SDN Makasar 09 pagi Sri Hartini. Perintah ini keluar setelah kasus kematian Renggo Khadafi.
Kepala Suku Dinas Pendidikan Dasar Jakarta Timur Nasrudin mengatakan, instruksi itu akan segera ditindaklanjuti. Jika keputusan itu sudah final, Sri Hartini akan kembali menjadi guru.
"Kalau dicopot akan dikembalikan fungsional menjadi guru. Sebagai PNS tetap, tapi tidak ada jabatan," kata Nasrudin di SDN Makasar 09 Pagi, Jakarta, Selasa (6/5/2014).
Dia menegaskan, instruksi pencopotan dari Gubernur Jokowi akan langsung dibahas pada tingkat dinas. Sebab, wewenang pencopotan kepala sekolah harus melalui mekanisme Dinas Pendidikan.
"Hari ini ada rapat koordinasi di kantor Dinas Pendidikan, dan perintah Gubernur juga akan disampaikan di sana. Karena wewenang memberhentikan dan mengangkat kepala sekolah ada di sana," lanjutnya.
Belajar dari kasus Renggo, pihaknya telah mengumpulkan kepala seksi pendidikan di tingkat Jakarta Timur. Mereka diminta membuat tim khusus piket guru, terutama saat jam istirahat.
"Selama ini guru piket ada, tapi mungkin kurang maksimal. Nanti akan ada guru piket terutama saat jam istirahat yang memang rawan. Karena murid tidak hanya ada dalam satu titik," tandas Nasrudin.
Renggo Khadafi, murid kelas V SDN Makasar 09 menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu siang, 4 Mei 2014. Dia diduga dianiaya kakak kelasnya. Pemukulan terjadi karena Renggo menyenggol makanan si kakak kelas SY hingga jatuh ke tanah.
Dicopot Jokowi, Kepsek SDN 09 Kemungkinan Kembali Jadi Guru
Instruksi pencopotan dari Gubernur Jokowi akan langsung dibahas pada tingkat dinas.
diperbarui 06 Mei 2014, 18:24 WIBJokowi terlihat sedang berbincang dengan orangtua Renggo dan mendengarkan kronologi bagaimana Renggo meninggal. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bencana Hidrometeorologi Intai Purwakarta, Masyarakat Diminta Tanggap Bencana Alam
Makanan Khas Banyumas, Ada Soto Berbumbu Kacang dan 19 Lainnya yang Tak Boleh Terlewat
Fungsi VLOOKUP dan Kesalahan yang Sering Terjadi: Panduan Lengkap Menggunakannya
Ciri-Ciri Jantung Bermasalah: Kenali Tanda dan Gejala Sejak Dini
350 Quote Introvert yang Mewakili Perasaan Kaum Pendiam
Memahami Fungsi Resistor dalam Rangkaian Elektronika, Mudah Dipelajari
Pau Marti Kaget FAM Sudah Umumkan Penggantinya di Timnas Malaysia untuk Piala AFF 2024
Memahami Fungsi Wawasan Nusantara dan Implementasinya
Simak Fungsi Retikulum Endoplasma, Berperan Vital dalam Sel Eukariotik
Masih dalam Tahap Coba-coba dan Lakukan Eksperimen, Pendekatan Shin Tae-yong di Piala AFF 2024 Jadi Sorotan
Ini Fungsi Webcam di Era Digital, Ketahui Cara Kerja dan Jenisnya
Fungsi dari Amnion Adalah Pelindung dan Nutrisi Janin, Simak Penjelasan Lengkap