Nintendo Larang Karakter Gay Muncul dalam Game

Keputusan Nintendo tersebut mendapat protes keras dari sejumlah penggemar.

oleh Adhi Maulana diperbarui 10 Mei 2014, 09:08 WIB
Tomodachi Life (IGN.com)

Liputan6.com, Nintendo dilaporkan telah merilis aturan anyar yang melarang karakter gay muncul di dalam game besutan mereka yang bertajuk Tomodachi Life. Game Tomodachi Life merupakan sebuah game simulasi kehidupan di mana gamer dapat menciptakan karakter dan berinteraksi dengan karakter lain dalam kehidupan sehari-hari secara online.

Pada pernyataan resminya, pihak Nintendo America Inc. menyatakan, "kami berharap para penggemar Tomodachi Life dapat melihat game ini sebagai permainan yang unik dan menyenangkan, dan kami tidak ingin game ini ditanggapi terlalu serius dan mendapat kritik sosial dari pihak mana pun."

Menurut yang dilansir laman BBC, Sabtu (10/5/2014), keputusan Nintendo tersebut mendapat protes keras dari sejumlah penggemar Tomodachi Life, khususnya para gamer yang berasal dari wilayah Amerika dan Eropa. Mereka ramai-ramai melancarkan protes via media sosial Facebook dan Twitter. 

Seorang penggemar yang mengaku sebagai gay bernama Tye Marini melancarkan protes dan mendesak Nintendo untuk kembali memungkinkan hubungan sesama jenis dalam game Tomodachi Life.

"Saya ingin menikah dengan sesama jenis di dunia nyata, tapi itu tidak mungkin. Melalui Tomodachi Life sebelumnya saya bisa mewujudkannya," ungkap Marini pada kantor berita Associated Press.


Foto dok. Liputan6.com


Tomodachi Life
sendiri pertama kali dirilis di Jepang pada awal tahun 2013 lalu untuk paltform konsol game portabel Nintendo 3DS. Di bulan Maret kemarin, game multiplayer online ini pun menyambangi para gamer di wilayah Amerika Utara dan Eropa.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya