Liputan6.com, Munchen - Kabar seputar rencana BMW untuk menggarap model M2 mulai terang. Sejumlah foto yang merujuk pada mobil sedan dua pintu itu pun tersingkap untuk pertama kalinya.
Dibandingkan dengan model 2-series, sebagaimana dilansir dari Worldcarfans, Sabtu (10/5/2014), memiliki dimensi yang lebih lebar dan memboyong sejumlah komponen seperti side fender dari M235i Racing.
Gambar menunjukkan kalau mobil hadir dengan rem M dan velg alloy berukuran 19 inci dari M3 dan M4. Sayang, wujud dari BMW M2 yang tersingkap ini belum permanen dan masih dapat berubah. Jadi, tampilan sebenarnya mobil tersebut masih menjadi misteri.
Informasi terbaru ini menegaskan rumor sebelumnya yang menyinggung kalau pabrikan asal Jerman ini mulai menguji purwarupa dari M2 Coupe dengan mesin N55 yang dikatrol.
Kendati menggunakan mesin yang sama dengan BMW M23i Coupe, tim teknik BMW berhasil meningkatkan tendangan motor dari 326 HP menjadi 380 HP. Menurut laporan, BMW juga dikabarkan menguji mesin dengan gearbox manual dan otomatis.
BMW M2 sendiri diharapkan dibangun dengan mengadopsi teknologi chassis M3 Sedan/M4 Coupe Duo, slip differential Active M Differential untuk meningkatkan atraksi saat mobil mengaspal, dan quad exhaust. Sementara itu, BMW kemungkinan melepas M2 pada 2016. (Gst/Nrm)
Penampakan Perdana BMW M2 Penuh Misteri
Gambar menunjukkan kalau mobil hadir dengan rem M dan velg alloy berukuran 19 inci dari M3 dan M4.
diperbarui 10 Mei 2014, 09:59 WIBGambar menunjukkan kalau mobil hadir dengan rem M dan velg alloy berukuran 19 inci dari M3 dan M4.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Update Data Suara Pilkada Bali 2024 di KPU, Ini Hasil TPS dan Progres Rekapitulasi
KAI Bidik Cuan dari Bisnis Iklan di LRT Jabodebek
Mencekamnya Konser Metallica di Jakarta Tahun 1993, Area Panggung Tak Keruan hingga Dinodai Kerusuhan, Penjarahan dan Pembakaran
Cara Membuat Tumis Kangkung yang Lezat dan Bergizi
Cara Membuat Fla Puding: Panduan Lengkap untuk Hasil Lezat dan Sempurna
Cara Melakukan Lari Zig Zag: Teknik, Manfaat, dan Tips untuk Pemula
Apa Perbedaan CEO dan Direktur: Memahami Peran Kunci dalam Struktur Perusahaan
Cara Membuat Tongseng Ayam Lezat dan Mudah, Ini Resep Lengkapnya
Cara Menghilangkan Benjolan di Leher Kanan: Panduan Lengkap
Polisi Selidiki Kecelakaan di Tangerang, 9 Kendaraan Rusak dan 3 Orang Luka
Habiskan Rp 521 Juta Untuk Oplas, Ini 6 Potret Terbaru Mawar AFI Bikin Pangling
Cara Buat Surat Sehat: Panduan Lengkap dan Praktis