Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Tidak lama setelah Matt Damon membuka diri untuk sekuel kelima 'Jason Bourne', pihak Universal Pictures dikabarkan resmi memperkerjakan Andrew Baldwin ('Logan's Run') untuk menyelesaikan naskah yang sempat ditulis oleh Anthony Peckham ('Invictus').
Diduga, langkah Universal tersebut diambil untuk mengejar jadwal rilis yang terhitung cukup dekat yakni 14 Agustus 2015 mendatang.
Advertisement
Rencananya, sesuai dengan film keempat, aktor Jeremy Renner akan tetap bermain sebagai Aaron Cross alias karakter utama di film keempat. Namun demikian, bila kelak Matt Damon sungguh-sungguh bergabung, bukan tak mungkin kalau keduanya akan bermain sebagai satu tim.
Menyimak ucapan Matt beberapa waktu lalu, pria yang pernah bermain di "Monuments Men" itu tercatat sempat mengeluarkan syarat kalau pihak Universal benar-benar menginginkannya kembali.
Dikutip dari harian Ace Showbiz, Jumat (9/5/2014), dia menginginkan agar Paul Greengrass selaku sutradara dari tiga film Jason Bourne kembali bermain.
Padahal, ketika berbicara pada harian Empire beberapa waktu lalu, Paul sempat menyatakan, "Saya menyukai film Bourne. Saya suka membuatnya, tetapi ini seperti hal lain dalam hidup saya, anda harus berjalan terus dan melakukan hal-hal lainnya."
Lantas, bila Paul Greengrass tetap menolak untuk kembali, apakah Matt Damon akan membatalkan rencananya? Kita lihat saja nanti [baca juga: Matt Damon Kembali Membintangi Jason Bourne?].(Feb/Rul)