Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo mengungkapkan, koalisi antara Gerindra dan Partai Amanat Nasional akan dideklarasikan secara resmi pada Selasa 13 Mei 2014. Deklarasikan bertepatan dengan rakernas PAN.
"Selasa depan Hatta akan dapat mandat untuk koalisi dengan Gerindra dan akan ada pernyataan dukung Prabowo di situ," ujar Hashim di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Sabtu (10/5/2014).
Hashim menerangkan selain PAN, Partai Keadilan Sejahtera juga dipastikan akan berkoalisi dengan Gerindra. Tinggal menunggu waktu untuk deklarasi.
Namun untuk posisi calon wakil presiden, dipastikan akan menjadi milik Hatta. Menurut adik Prabowo ini, PKS tak mempersoalkan bila tak mendapat kursi RI 2. "PKS nggak usung cawapres, memang teman koalisi saja," imbuhnya.
Dengan Partai Golkar, lanjut Hashim, partainya akan terus membahas koalisi. Tapi jika jadi berkoalisi, Aburizal Bakrie atau Ical dipastikan tak akan mendapat kursi cawapres karena Prabowo merasa lebih cocok dan sepaham dengan Hatta.
"Pertemuan dengan Pak Hatta lebih lama dan juga keduanya cocok dalam pandangan visi-misi," terang Hashim.
kepastian koalisi antara Gerindra dan PAN terungkap sejak Jumat kemarin, 9 Mei 2014. Ketua Umum Gerindra Suhardi mengatakan, kedua partai sudah membentuk tim untuk memuluskan duet Prabowo-Hatta menuju pilpres 2014. "Memang (sudah dekat). Kedekatan dengan PAN sudah lama," ungkap Suhardi.
Hashim Gerindra: Deklarasi Koalisi 13 Mei, Hatta Cawapres
Jika berkoalisi dengan Partai Golkar, Aburizal Bakrie atau Ical dipastikan tak akan mendapat kursi cawapres.
diperbarui 10 Mei 2014, 17:35 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Satukan Penggemar Otomotif di Ajang Black Stone Garage Experience Community Night Out
Siap Layani Liburan Natal dan Tahun Baru 2025, Kapal Pelni Jalani Check Lab
Apa Itu Freemasonry Adalah: Sejarah, Filosofi dan Kontroversi
Peluang Timnas Indonesia Menembus Putaran Final Piala Dunia 2026: Menilik Regulasi Kualifikasi Zona Asia
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, di Mana Posisi Timnas Indonesia?
Menuju Piala Dunia 2026: Aturan dan Kriteria untuk Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Laba MIND ID di Kuartal III Tahun Ini Lampaui Capaian 2023, Tengok Rinciannya
Hasil dan Posisi Klasemen Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Klasemen Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Keistimewaan HMAS Adelaide, Kapal Australia Pembawa 1.000 Orang yang Bersandar di Indonesia
Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 usai Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Jaga Peluang Lolos
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Kemenangan Gemilang Timnas Indonesia atas Arab Saudi dengan Skor 2-0