Bos Ferrari Tidak Senang dengan Performa Timnya

Musim ini, Ferrari hanya sekali naik podium dari empat GP yang sudah digelar.

oleh Ulul Azmi diperbarui 11 Mei 2014, 02:15 WIB
Tom Gandolfini/AFP

Liputan6.com, Barcelona: Presiden Ferrari Luca Di Montezemolo mengatakan kalau dirinya 'tidak senang' dengan performa timnya pada musim ini. Sebabnya menurut Di Montezemolo, tim berlambang Kuda Jingkrak itu kurang memiliki daya saing.

"Kurangnya tim berkompetitif sangat jauh dari harapan saya di awal musim. Saya harus memahami dimana permasalahannya yang membuat kami tidak kompetitif dan untuk memperbaiki situasi secepat mungkin," kata Di Montezemolo seperti dilansir BBC Sport.

Kendati demikian Di Montezemolo mengakui kalau ia telah diberitahu bahwa timnya sudah akan ada perkembangan dalam bulan Juni, tepatnya pada gelaran Grand Prix (GP) Kanada.

"Saya berharap benar akan ada perbaikan mobil di Kanada. Setidaknya itu saya diberitahu oleh tim dalam beberapa pertemuan terakhir," ucap Di Montezemolo.

Musim ini, Ferrari hanya sekali naik podium dari empat GP yang sudah digelar. Itu juga, mereka finis di posisi ke-3 melalui pembalapnya Fernando Alonso di GP Cina pada 20 April silam.

Sementara tandemnya, Kimi Raikkonen akan start di posisi ke-6 dalam GP Spanyol yang akan berlangsung Minggu (11/5/2014). Alonso sendiri berada satu posisi di belakangnya dengan perbedaan waktu 1,8 detik lebih lambat dari start terdepan Lewis Hamilton (Mercedes) saat kualifikasi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya