9 Emiten RI Masuk Dalam Jajaran Perusahaan Terbesar Dunia

Sebagian emiten perbankan di Indonesia masuk dalam jajaran perusahaan terbesar.

oleh Agustina Melani diperbarui 12 Mei 2014, 21:05 WIB
(Foto: Antara)

Liputan6.com, New York - Forbes merilis daftar perusahaan terbesar di dunia bertajuk Forbes Global 2000. Dari jajaran perusahaan terbesar di dunia itu, ada sembilan perusahaan tercatat di pasar modal Indonesia yang masuk dalam jajaran tersebut.

Penilaian atas perusahaan publik ini melihat pendapatan, laba aset, dan nilai pasar. Keempat hal itu menjadi penilaian untuk melihat gambaran penuh dari ukuran perusahaan. Demikian mengutip dari Forbes, Senin (12/5/2014).

Tahun ini, jajaran 2000 perusahaan global itu berasal dari 62 negara. Secara keseluruhan total pendapatan perusahaan itu mencapai US$ 38 triliun dengan keuntungan US$ 3 triliun. Sementara itu, aset tercatat mencapai US$ 161 triliun dan nilai pasar US$ 44 triliun.

Angka tersebut lebih tinggi dari tahun lalu dengan pertumbuhan nilai pasar 13% year on year. Perusahaan tersebut pun mempekerjakan 90 juta orang di seluruh dunia.

Adapun sembilan perusahaan publik di Indonesia yang masuk jajaran 2000 perusahaan terbesar di dunia antara lain:

1. PT Bank Mandiri Tbk

Peringkat pada 2013: 478
Penjualan: US$ 6,6 Miliar
Laba: US$ 1,7 Miliar
Aset: US$ 60,2 Miliar
Nilai Pasar: US$ 20,5 Miliar

2. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk

Peringkat pada 2013: 484
Penjualan: US$ 6,3 Miliar
Laba: US$ 2 Miliar
Aset: US$ 51,5 Miliar
Nilai Pasar: US$ 21,8 Miliar

3. PT Bank Central Asia Tbk

Peringkat pada 2013: 661
Penjualan: US$ 4 Miliar
Laba: US$ 1,4 Miliar
Aset: US$ 40,8 Miliar
Nilai Pasar: US$ 23,9 Miliar

4. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk

Peringkat pada 2013: 768
Penjualan: US$ 7,9 Miliar
Laba: US$ 1,4 Miliar
Aset: US$ 10,5 Miliar
Nilai Pasar: US$ 19,4 Miliar

5. PT Bank Negara Indonesia Tbk

Peringkat pada 2013: 965
Penjualan: US$ 3,4 Miliar
Laba: US$ 0,9 Miliar
Aset: US$ 31,8 Miliar
Nilai Pasar: US$ 8,5 Miliar

6. PT Perusahaan Gas Negara Tbk

Peringkat pada 2013: 1.312
Penjualan: US$ 3 Miliar
Laba: US$ 0,9 Miliar
Aset: US$ 4,4 Miliar
Nilai Pasar: US$ 11,2 Miliar

7. PT Gudang Garam Tbk

Peringkat pada 2013: 1.548
Penjualan: US$ 5,3 Miliar
Laba: US$ 0,4 Miliar
Aset: US$ 4,2 Miliar
Nilai Pasar: US$ 8,7 Miliar

8. PT Semen Indonesia Tbk

Peringkat pada 2013: 1.621
Penjualan: US$ 2,3 Miliar
Laba: US$ 0,5 Miliar
Aset: US$ 2,5 Miliar
Nilai Pasar: US$ 8,7 Miliar

9. PT Bank Danamon Indonesia

Penjualan: US$ 2,5 Miliar
Laba: US$ 0,4 Miliar
Aset: US$ 15,1 Miliar
Nilai Pasar: US$ 3,8 Miliar

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya