Liputan6.com, Colorado - Cuaca buruk melanda beberapa negara bagian di Amerika Serikat, Minggu 11 Mei waktu setempat. Badai musim semi menurunkan salju setebal lebih dari 1 kaki di Colorado dan Wyoming.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Senin (12/5/2014), di salah satu ruas jalan di barat daya Denver, Colorado terjadi tabrakan beruntun 7 kendaraan yang melukai 4 orang.
Sedangkan di Cheyene, Wyoming salju yang menyelimuti hampir seluruh bagian jalan, bangunan dan pepohonan menghadirkan pemandangan indah bak lukisan. Seluruh bagian di tempat tersebut menjadi putih seperti diselimuti kapuk.
Sementara itu, sejumlah tornado atau angin puting beliung dilaporkan terlihat di kawasan Nebraska. Hantaman tornado merusak sejumlah rumah dan bangunan lain serta menumbangkan tiang listrik.
Hujan batu es dan angin kencang juga terjadi di Nebraska bergerak ke arah selatan menuju Kansas. Peringatan tornado juga dikeluarkan untuk sebagian wilayah Oklahoma. Angin kencang juga terjadi di Arizona, Nevada dan New Mexico. (Ado)
Badai Salju dan Tornado Terjadi di Sejumlah Negara Bagian AS
Hantaman tornado merusak sejumlah rumah dan bangunan lain serta menumbangkan tiang listrik.
diperbarui 13 Mei 2014, 03:19 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gubernur Sulut Olly Dondokambey Serahkan Penghargaan Tenaga Kesehatan Teladan di Puncak Peringatan HKN 2024
Profil Haji Isam, Mantan Tukang Ojek yang Jadi Crazy Rich Kalsel
IMM Ajak Masyarakat dan Semua Pihak Kembali Bersatu Pasca Pilkada 2024
Relawan Pram-Doel Buat Posko Jaga Kotak Suara
Pertamax Tetap dan Pertamax Turbo Naik, Rincian Harga BBM Pertamina 1 Desember 2024
Jajal Motor YZF-R9, Aldi Satya Mahendra Mulai Beradaptasi Hadapi World Supersport 2025
Hina Fasilitas Kampus IIB Darmajaya, Dua Mahasiswi UBL Terancam Sanksi Ini
Sido Muncul Gelar Seminar Kesehatan dan Resmikan Gerai Sehat ke-7 di RS UKRIDA Jakarta
Mesir Desak Solusi Dua Negara untuk Hentikan Konflik Palestina-Israel
Gus Yahya: Musyawarah Luar Biasa NU Itu Mimpi di Siang Bolong
Hasil LaLiga: Krisis Berlanjut, Barcelona Dipermalukan Las Palmas
Penghormatan Terakhir Eks Drummer My Chemical Romance Bob Bryar Sebelum Meninggal Dunia