Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa dikabarkan akan mengajukan pengunduran diri kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Kabar ini dibenarkan oleh Juru Bicara Kepresidenan Julian Pasha.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Suryo Bambang Sulisto mengatakan langkah yang diambil Hatta merupakan hal wajar karena Hatta juga merupakan Ketua Umum partai politik.
Bahkan menurutnya, pengusaha telah mengantisipasi pengunduran diri ini. "Saya kira ini sudah bisa kita antisipasi dan tidak mungkin Menko merangkap tugasnya sebagai ketua umum partai yang akan aktif berkampanye dengan tugas kenegaraannya. Pasti akan terjadi benturan kepentingan," ujar Suryo melalui pesan singkat kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (13/5/2014).
Sementara itu, mengenai nama Chairul Tanjung yang santer dikabarkan akan menggantikan Hatta, Suryo mengakui bahwa Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) ini layak menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.
"Chairul Tanjung kan Ketua KEN dan juga pengusaha jadi saya kira cukup mempunyai latar belakang yang memadai karena pasti memahami apa ekspektasi dunia usaha dan masalah-masalah yang dihadapi," katanya.
Namun Suryo berharap, siapa pun yang menggantikan Hatta, termasuk Chairul Tanjung, maka harus berani mengambil keputusan yang meskipun tidak banyak disukai namun membawa dampak baik bagi negara.
"Harapan kita adalah beliau lebih berani mengambil keputusan-keputusan yang tidak populis tetapi penting bagi kelangsungan dan perbaikan iklim usaha, seperti subsidi bbm misalnya," tandasnya. (Dny/Ndw)
Pengunduran Diri Hatta Rajasa Sudah Diantisipasi Pengusaha
Tidak mungkin Menko Perekonomian merangkap tugasnya sebagai ketua umum partai yang akan aktif berkampanye dengan tugas kenegaraannya.
diperbarui 13 Mei 2014, 19:07 WIB(Foto: Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hubungan STY dan PSSI, Sumardji: Shin Tae-yong Ikhlas Diberhentikan, Berharap Timnas Indonesia Sukses ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir Akui Patrick Kluivert Salah Satu Calon Pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
When The Phone Rings Banjir Kritik setelah Singgung Konflik Israel-Palestina di Episode Terakhir
7 Sekolah di Tangerang Selatan Dapat Makan Bergizi Gratis Hari Ini, Ada Susu hingga Jeruk
Shin Tae-yong Dicopot dari Timnas Indonesia, Pro Kontra Warganet di Medsos
Harapan Tahun Baru 2025 Shin Tae-yong Urung Terwujud usai Dipecat Timnas Indonesia
11 Arti Mimpi Ditilang Polisi: Pertanda Baik atau Buruk?
Resep Nasi Kuning 1 Kg Beras yang Istimewa, Ini Lauk Pendampingnya
Shin Tae-yong Dipecat, Rizky Ridho Puji Peran Mantan Pelatih Timnas Indonesia dalam Edukasi Gizi
Resep Ayam Goreng Laos Lezat dan Gurih, Ada 10 Variasinya
Resep Bubur Candil: Hidangan Tradisional yang Lezat dan Mudah Dibuat
Pelatih Pengganti Shin Tae-yong Dikabarkan Tiba di Indonesia 11 Januari 2025 Mendatang, Konferensi Pers: Target Lolos Piala Dunia 2026