Drake Tuduh Jay Z Hasut Solange Knowles

Setiap orang memiliki teori tentang penyerangan yang dilakukan Solange Knowles terhadap Jay Z di lift pada acara Met Gala.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 14 Mei 2014, 17:20 WIB
Drake Belikan Rihanna Cincin Berlian Mahal

Liputan6.com, Los Angeles Setiap orang memiliki teori tentang penyerangan yang dilakukan Solange Knowles terhadap Jay Z di lift pada acara Met Gala, Senin (5/5/2014). Begitupun dengan Drake, yang merupakan saingan suami Beyonce di dunia musik.

Menurut kekasih Rihanna ini, Solange mengamuk karena Jay Z mengatakan sesuatu yang membuatnya kesal. Hal itu pun pernah dirasakan Drake beberapa kali.

"Ia berpikir bahwa Jay mungkin mengatakan beberapa kata kasar kepadanya. Seperti dia menggambarkan dalam musiknya," ungkap seorang sumber kepada Hollywoodlife, Selasa (13/5/2014).

Selain Drake, ada sumber lain yang mengatakan kalau Solange mengecam Jay Z lantaran terlalu mengontrol kehidupan Beyonce.

"Solange tidak suka Jay Z begitu mengendalikan Beyonce. Itu sebabnya Beyonce tidak melakukan apa-apa, karena Solange datang mempertahankan dirinya," kata si sumber.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya