Sevilla dan Benfica Sama-sama Mainkan Satu Bomber

Sevilla tampil dengan formasi 4-4-1-1. Sedangkan Benfica berusaha menguasai lapangan tengah dengan memaikan pola 4-5-1.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 15 Mei 2014, 01:39 WIB
Sevilla vs Benfica (Liputan6.com/Ari Wicaksono)

Liputan6.com, Turin: Pelatih Sevilla, Unay Emery menyiapkan formasi 4-4-1-1 saat menghadapi Benfica di final Europa League, Rabu (14/5/2014) atau Kamis dinihari WIB di Juventus Stadium.

Carlos Bacca akan menjadi striker tunggal Sevilla. Dia akan dibantu penyerang lubang, Ivan Rakitic. Empat orang gelandang mengisi lini kedua wakil Spanyol itu. Jose Antonio Reyes menjadi pemain berpengalaman di sektor ini. Eks-pemain Arsenal itu akan menjadi jendral lapangan tengah.

Sedangkan, di barisan belakang, Federico Fazio dan Daniel Carrico akan berduet di barisan belakang. Empat menara tangguh tim asal Andalusia itu akan melindungi pemain terakhir di bawah mistar, Beto.

Benfica yang di semifinal menumbangkan Juventus bermain dengan formasi 4-5-1. Strategi itu mengindikasikan, Benfica akan memperkuat lapangan tengah. Lima akan menjadi striker tunggal. Dia akan dibantu Rodrigo dan Miralem Sulejmani dari sektor pertahanan.

Bagi Benfica, menatap pertandingan kontra Sevilla, tim asuhan Jorge Jesus itu dikalahkan musuh bebuyutannya, FC Porto di ajang liga domestik. Benfica akan mencoba menghapus kutukan tidak pernah menang di Eropa kendati tujuh kali melangkah ke final.

Susunan Pemain

Sevilla: Beto, Federico Fazio, Daniel Carrico, Alberto, Nicolas Pareja, Coke Andujar, Stephane M'Bia, Ivan Rakitic, Jose Antonio Reyes, Vitolo, Carlos Bacca

Benfica: Jan Oblak, Luisao, Maxi Pereira, Guillherme Siqueiraz, Ezequiel Garay, Ruben Amorim, Nicolas Gaitan, Andre Gomes, Miralem Sulejmani, Lima, Rodrigo

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya