Liputan6.com, Yogyakarta: Tim nasional Indonesia U-19 kembali dihadapkan dengan laga uji coba. Setelah melakoni pertandingan melawan Myanmar, Evan Dimas dan kawan-kawan kini dihadapkan dengan tim nasional Lebanon.
Laga uji coba itu sendiri rencananya akan digelar di Yogyakarta. Bahkan setelah Lebanon, timnas akan menghadapi dua lawan lagi yang hingga saat ini masih dirahasiakan pelatih Indra Sjafrie.
"Kita di Jogja sampai 30 Mei 2014. Salah satunya dengan timnas Lebanon," ujar Indra kepada Liputan6.com, Rabu (14/05/2014).
"Tanggal 23 itu kita akan melawan Lebanon. Tanggal 25 dan 28 kita belum dapat namanya. Yang jelas mereka semua timnas dan bukan klub," tambahnya.
Uji coba ini merupakan program yang telah dibuat Indra Sjafrie. Ia juga mengatakan bahwa ke depannya timnas U-19 bakal menghadapi sejumlah uji coba di luar negeri.
"Mei ini pertandingan internasional tapi dalam negeri (penyelenggaraannya). Bulan Agustus itu pertandingan internasional tapi di luar negeri ya Eropa," ungkap pelatih kelahiran Sumatera Barat tersebut.
Sejauh ini Indra masih memantau perkembangan stamina anak didiknya. Ia mengakui bahwa kondisi para pemain sudah sangat baik dan dalam waktu dekat hasil tes fisik akan segera diumumkan.
"Fisik kita ukur alhamdulillah naik semua. Besok saya realese tes fisik," jelasnya. (Van)
Timnas U-19 Tantang Lebanon di Yogyakarta
Timnas akan menghadapi tiga tim di laga uji coba. Salah satunya adalah timnas Lebanon.
diperbarui 15 Mei 2014, 11:53 WIBtimnas U-19
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Survei PUSKAPI, Banyak Warga Musi Banyuasin Belum Tahu Ada Pilkada Sumsel 2024
Waktu Terbaik Sholat Taubat, Lengkap dengan Bacaan Dzikir dan Doanya
Maruarar Sirait: Jokowi dan Prabowo Hanya Dukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta
Jelajah Keunikan dan Pesona Pulau Tikus Bengkulu
Galaksi Hantu NGC 4535 Contoh Sempurna Galaksi Spiral di Alam Semesta
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung
OVO Perangi Judi Online, Sinergi dengan Pemerintah dan Swasta
Dugaan Korupsi Nyaris Rp1 Miliar, Dua Mantan Pegawai RSUD Embung Fatimah Batam jadi Tersangka