Liputan6.com, London: Pemain bertahan Chelsea, David Luiz masuk ke dalam bidikkan dua klub raksasa Eropa. Setelah Barcelona, Luiz kini diminati jawara Bundesliga, Bayern Muenchen.
Pemain kebangsaan Brasil itu ramai diberitakan bakal hengkang pada musim depan. Rumor tersebut muncul karena hubungannya yang kurang harmonis dengan manajer Chelsea, Jose Mourinho. Jika ada tawaran yang pas, Chelsea nampaknya tak akan keberatan menjual Luiz.
Sejauh ini Barca dilaporkan sangat berambisi mendatangkan pemain berusia 27 tahun tersebut. Sosok Luiz diyakini bisa menjadi pengganti Carles Puyol yang memutuskan angkat kaki pada musim depan. Namun masalahnya, Barca belum sekalipun melayangkan tawarannya secara resmi. Keadaan itu coba dimanfaatkan Muenchen yang siap menebus sang pemain dengan harga 25 juta pound atau setara Rp 477 miliar.
Pelatih Muenchen, Josep Guardiola kabarnya sangat mengagumi bakat yang dimiliki Luiz. Namun Guardiola harus bersabar karena Luiz baru meladeni pembahasan transfer saat Piala Dunia selesai digulirkan Juli 2014 mendatang. (Van)
Muenchen Saingi Barca dalam Perburuan David Luiz
Demi mendapatkan sang pemain, Muenchen siap menggelontorkan dana hingga 25 juta pound.
diperbarui 15 Mei 2014, 13:21 WIBEkspresi kegembiraan bek Chelsea David Luiz usai mencetak gol ke gawang Bayer Leverkusen di matchday pertama penyisihan Grup E LIga Champions di Stamford Bridge, 13 September 2011. Chelsea unggul 2-0.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Apa Itu Fibrosis: Memahami Penyakit Paru-Paru yang Serius
KPU Jabar Ingatkan Pelanggaran di Masa Tenang Bisa Dikenai Sanksi Pidana
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara Setelah Dikunjungi 68 Pendaki Sesaat Sebelum Erupsi
Profil dan Partai Pengusung Paslon Pilgub Kepulauan Riau 2024
Tangisan Menyayat Bayi Mungil di Semak-Semak Pinggir Jalan
Ini Amalan yang Paling Hebat Menurut Habib Novel, Pahalanya Otomatis Mengalir ke Orang Tua
KPU Bengkulu Jelaskan Status Pencalonan Cagub Petahana Usai Terjaring OTT KPK
Maarten Paes dan Luna Bijl Liburan di Bali, Tonton Tari Kecak sampai Makan Bubur Ayam
Profil Singkat Paslon Pilgub Riau 2024, Berikut Partai Pengusungnya
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Senin 25 November 2024
60 Bus Listrik Beroperasi di Kota Medan, Transportasi Massal Berteknologi yang Zero Emissions
Megawati Bakal Nyoblos Pilkada Jakarta Bareng Keluarga di Kebagusan