Liputan6.com, Jakarta - Sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian yang telah ditunjuk Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Chairul Tanjung bakal mengubah pola rapat koordinasi dengan pemerintah daerah.
Selama ini rapat koordinasi dengan pemerintah daerah dan beberapa menteri selalu dilakukan di kantor Menko Perekonomian di Lapangan Banteng, Jakarta, namun hal itu akan diubah oleh Chairul Tanjung yang akrab dipanggil CT.
"Metodologi rapat saya akan ubah, saya akan datang ke daerah, jadi gubernur tidak perlu datang ke Jakarta, saya akan datang ke daerah," ungkap CT saat ditemui di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (16/5/2014).
Apa yang dilakukannya ini diakui CT akan lebih efektif dalam berkoordinasi dengan pemerintah daerah dalam membangun daerah dan juga mampu menghemat anggaran.
"Ini bukan blusukan, karena saya tidak terkait politik dan pemerintahan akan datang, saya akan menolak apabila diminta pemerintahan akan datang, tapi kaitannya efektiiftas, itu cost lebih murah juga," kata Chairul Tanjung.
Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menunjuk Chairul Tanjung menjadi Menteri Koordinator (menko) Bidang Perekonomian menggantikan Hatta Rajasa yang telah mengundurkan diri pada awal pekan ini.
"Saya telah mengambil keputusan mengangkat Pak Cahirul Tanjung menjadi menko yang baru. Saya pandang beliau memiliki kecakapan untuk mendorong pembangunan ekonomi di Tanah Air," jelas SBY.
Menurut SBY, alasan ia memilih Chairul Tanjung karena tekah mengerti arah pertumbuhan pembangunan Indonesia karena telah menjadi Ketua Komite Ekonomi Nasional (KEN) sejak 2010 lalu. (Yas/Ahm)
Hemat Anggaran, Chairul Tanjung Bakal Ubah Rapat Koordinasi
"Metodologi rapat saya akan ubah, saya akan datang ke daerah, jadi gubernur tidak perlu datang ke Jakarta, " ujar Chairul Tanjung.
diperbarui 16 Mei 2014, 19:31 WIB(Foto: Ilyas Istianur/ Liputan6.com
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Liga IndonesiaMakin Berprestasi, Timnas Indonesia Dapat Sponsor ke-25
Berita Terbaru
Apa Itu Bunga Mawar: Panduan Lengkap Mengenal Si Cantik Berduri
Menkomdigi Sepakati 6 Area Kerja Sama Strategis dengan Jerman, Apa Saja?
Tips Memilih Alpukat: Panduan Lengkap untuk Mendapatkan Buah Terbaik
Implementasi Roadmap Pengembangan Lembaga Keuangan Mikro Terbagi 3 Fase, Ini Rinciannya
Cara Buat Oralit: Panduan Lengkap untuk Mengatasi Dehidrasi
Dari Yogya Mendunia, Rumah Batik Jinggar Tembus Pasar Global Didukung Pertamina
Apa Itu Calo Tiket: Fenomena yang Meresahkan dan Cara Mengatasinya
Cucu Soekarno Didi Mahardika Bertemu Prabowo di Istana, Ini yang Dibahas
Apa Arti dari Honey: Makna dan Penggunaan dalam Berbagai Konteks
Hindari Antrean di Libur Nataru, Calon Penumpang Kapal Diimbau Lakukan Ini
Istrinya Ketahuan Punya Masalah Mental, Pria di China Minta Pernikahannya Dibatalkan
6 Potret Sule Jenguk Mahalini di RS, Netizen Salfok Kamarnya Luas Banget