Liputan6.com, Turin: Teka-teki tentang masa depan pelatih Juventus Antonio Conte akan segera terpecahkan. Kabarnya Conte berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap bertahan bersama La Vecchia Signora.
Media Italia yang dekat dengan Juve, Tuttosport, pada Sabtu (17/5/2014) melansir kabar bila Conte sudah sepakat memperpanjang kontraknya bersama Juve hingga musim panas 2018. Kesepakatan ini dicapai setelah Conte melakukan negosiasi dengan bos Juve Andrea Agnelli dalam beberapa hari terakhir.
Masa depan Conte bersama Juve sempat menyisakan tanda tanya besar. Setelah membawa Juve memastikan gelar Scudetto ketiga beruntun, eks pelatih Siena itu mengancam akan pergi bila I Bianconeri tidak bisa memberikan jaminan akan memperkuat skuat pada musim mendatang agar bisa berbicara banyak di Liga Champions.
Muncul dugaan Conte sudah mulai dilanda kebosanan setelah selalu berhasil merebut Scudetto dalam tiga musim terakhir. Conte menginginkan tantangan baru merajai Eropa.
Hingga berita ini diturunkan Juve belum mengumumkan kepastian kontrak baru Conte. Tapi mereka diperkirakan baru akan membuat pengumuman resmi setelah pesta perayaan Scudetto yang digelar hari Minggu 19 Mei 2014 seusai laga kontra Cagliari.
Conte Batal Tinggalkan Juventus?
Kabarnya Conte sudah sepakat memperpanjang kontraknya bersama Juve hingga musim panas 2018.
diperbarui 18 Mei 2014, 09:54 WIBAntonio Conte (REUTERS/Max Rossi)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Amalan Sebelum Berangkat Kerja dari Syekh Ali Jaber, Khasiatnya Rezeki Lancar dan Berkah
Apa yang Dimaksud Poster: Pengertian, Jenis, dan Cara Membuatnya
Cara Menanak Nasi Agar Tidak Cepat Basi dengan Tekstur Pulen
Hasil Liga Champions: Real Madrid Tumbang di Kandang Liverpool, Aston Villa Tahan Imbang Juventus
Unggul Hasil Hitung Cepat, Bobby Nasution-Surya Ucapkan Terima Kasih ke Semua Pendukung
Kalah di Quick Count Pilgub Banten, Kubu Airin Sebut Banyak Kecurangan dan Intimidasi
Cara Jepang Atasi Limbah Minyak Goreng Jadi Tren Baru Rumah Tangga
Cara Praktis Menghilangkan Bau Kulkas dengan Bahan Alami yang Jarang Diketahui
Natalius Pigai Sebut Komnas HAM Akan Bantu Selidiki Tewasnya Siswa Semarang di Tangan Polisi
Cara Seru Diet Tanpa Nasi dengan Menu Lezat yang Mudah Dibuat
Apa Penyebab Sakit Paru-Paru: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahan
Menyesap Kopi Berkonsep Slow Bar Sambil Mengunjungi Ruang Senthong di Space Roastery 1890 Yogyakarta