Liputan6.com, Munchen - Tenaga besar yang dihasilkan dari supercar seperti Ferrari memang kerap membuat pemiliknya di luar kendali. Terkini, sebuah model 458 Italia nyangkut ke pembatas jalan.
Ya, sebagaimana dilansir dari Inautonews, Selasa (20/5/2014), kejadian ini terjadi di Jerman. Menurut Wrecked Exotics, pengemudi Ferrari 458 Italia oleng saat melaju di kecepatan 160 km per jam.
Tak bisa mengendalikan tunggangannya, pengemudi yang tidak diketahui identitasnya itu membanting stir dan menubruk sebuah pembatas jalan. Untungnya, tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ini.
Namun, Ferrari 458 Italia mengalami kerusakan yang cukup parah dan harus dikeluarkan menggunakan mobil derek karena tersangkut ke pembatas jalan. Supecar berdarah Italia ini ditaksir dengan harga termurah dari US$ 233 ribu atau setara Rp 2,6 miliar (estimasi kurs Rp 11.419 per dolar AS).
Sekadar informasi, mobil diproduksi di fasilitas Maranello dan hadir dalam dua tipe, 458 Italia (coupe) dan 458 Spider (convertible). Supercar juga hadir dalam layout mesin tengah dan penggerak roda belakang.
Menyoal ruang pacu, mobil disokong mesin V8 berkapasitas 4,5 liter yang mampu menyemburkan tenaga 562 horsepower (HP) dan torsi 540 Nm. Dikombinasikan dengan sistem transmisi dual-clutch 7-percepatan, supercar mampu berakselerasi dari kecepatan 0-100 km dalam 3,3 detik dan mampu digeber hingga kecepatan maksimum 202 km per jam. (Gst/Igw)
Ferrari Seharga Rp 2,6 Miliar Nyangkut di Pembatas Jalan
Tenaga besar yang dihasilkan dari supercar seperti Ferrari memang kerap membuat pemiliknya di luar kendali.
diperbarui 20 Mei 2014, 10:18 WIBTenaga besar yang dihasilkan dari supercar seperti Ferrari memang kerap membuat pemiliknya di luar kendali.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024
Bawa Manchester United Raih 7 Gelar, Sosok Ini Sarankan Amorim Lakukan Dua Perubahan
Ketika Gus Miek dan Gus Dur Resah Masa Depan NU, Kisah Pertemuan Dua Wali
OC Kaligis Diperiksa, Sebut Pengacara Ronald Tannur Terkenal Urus Perkara