Liputan6.com, Solo - Hari Selasa ini merupakan hari pengumuman kelulusan hasil Ujian Nasional (UN) SMA/SMK/MA. Guna mengantisipasi aksi konvoi dan corat-coret dalam pengumuman hasil UN, Pemerintah Kota Solo mewajibkan para siswa untuk mengenakan baju adat saat menerima hasil kelulusan.
Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo menjelaskan, guna menekan aksi corat-coret dan konvoi anak SMA saat pengumuman hasil kelulusan, pihaknya telah meminta pihak sekolah untuk melakukan kegiatan positif. Salah satu kegiatan positif itu adalah menggelar lomba keluwesan pakaian daerah, yang diikuti seluruh siswa yang menerima hasil kelulusan.
"Dengan mengikuti kegiatan positif ini, diharapkan siswa tidak melakukan aksi corat-coret dan konvoi di jalan kalau siswa mengenakan pakaian adat. Jadi aksi corat-coret bisa dicegah, “ ujar mantan Wakil Walikota Jokowi ini.
Lanjutnya, kebijakan ini sejatinya sudah diterapkan beberapa tahun lalu, saat era pemerintahan Walikota Jokowi. Menurut walikota yang akrab disapa Rudy, cara ini ampuh untuk menekan aksi corat-coret dan huru hara aksi konvoi di jalan.
"Kebijakan ini telah dilakukan di Solo, sejak era saya menjadi Wakil Walikota Solo mendampingi Pak Jokowi. Hasilnya, aksi hura-hura para siswa dalam merayakan kelulusan dengan konvoi dan aksi corat-coret sudah berangsur-angsur menurun," tuturnya.
Informasi yang dihimpun Liputan6.com di lapangan, jumlah siswa yang tidak lulus di Solo ada sekitar 17 orang. Para siswa yang tidak lulus itu terdiri dari 10 siswa SMA swasta, 6 siswa SMK swasta serta 1 siswa SMK Negeri. Sedangkan untuk SMA Negeri dan Madrasah Aliyah tingkat kelulusannya mencapai 100 persen. (Sss)
Cegah Corat-coret Saat Lulus UN, Siswa Diminta Berbaju Adat
Walikota Solo FX Hadi Rudyatmo telah meminta pihak sekolah untuk melakukan kegiatan positif.
diperbarui 20 Mei 2014, 11:38 WIBIlustrasi pelajar SMA. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fungsi Zinc untuk Anak: Manfaat dan Cara Memenuhi Kebutuhannya
Transaksi QRIS Kena PPN 12%, Harga Barang Naik?
Fungsi Rambut Akar pada Tumbuhan: Peran Penting dalam Penyerapan Nutrisi
6 Potret Richelle Beri Kejutan Ibunda di Hari Ibu, Sandrinna Tak Hadir
Laporan Washington Post: 3.100 Siswa Penduduk Asli Amerika Tewas di Sekolah Sejak Tahun 1819
Deretan Artis yang Ulang Tahun saat Natal, Ada Ratu Sinetron Era 90-an hingga Musisi Legendaris
Wamenaker: 60 Perusahaan Bakal Lakukan PHK
Tips Pumping ASI: Panduan Lengkap untuk Ibu Menyusui
Penyelundupan Barang di Batam, Kerugian Negara Capai Ratusan Miliar
Pastikan Natal dan Tahun Baru di Jakarta Aman, Pj Gubernur Keliling ke Sejumlah Tempat
Tips Memilih Power Bank yang Tepat untuk Kebutuhan Anda
Hadapi Nataru, Anggota DPD RI Kunjungi Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VIII Manado