Liputan6.com, Surabaya - Massa yang mengaku dari Gerakan Rakyat Surabaya dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) berunjuk rasa di depan Kantor Balaikota Surabaya. Pendemo yang didampingi sejumlah tokoh agama Jawa Timur itu mendukung kebijakan Walikota Tri Rismaharini menutup kawasan lokalisasi prostitusi Dolly.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (23/5/2014), mereka beralasan keberadaan lokalisasi prostitusi ini tidak hanya menjadi sumber penyebaran virus HIV-AIDS tapi juga memicu aksi kriminalitas. Massa pun mengancam pihak-pihak yang menolak kebijakan walikota karena keberadaan lokalisasi ini lebih banyak mudharat dibanding manfaatnya.
Dalam aksi damai ini pendemo ditemui Walikota Risma. Di hadapan massa pendemo Risma meminta agar pendukung kebijakannya tidak terprovokasi oleh sikap yang menolak penutupan lokalisasi prostitusi terbesar di Asia Tenggara itu.
Rencana penutupan lokalisasi ini sudah berkali-kali ditolak massa yang mengaku warga Dolly dan para pekerja seks. Alasan mereka penutupan Dolly akan berdampak pada perekonomian warga dan juga pekerja seks yang selama ini hidup dari berbagai aktivitas di kawasan ini.
Rencananya kawasan lokalisasi akan ditutup 19 Juni mendatang atau beberapa hari menjelang Ramadan. Kebijakan ini juga sudah mendapat dukungan dari Gubernur Jawa Timur Soekarwo. (Ado)
Warga Surabaya Dukung Penutupan Lokalisasi Dolly
Massa dari Gerakan Rakyat Surabaya dan Ikatan Keluarga Madura (Ikama) berunjuk rasa protes lokalisasi Dolly.
diperbarui 23 Mei 2014, 02:30 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Memunculkan Ruler di Word: Panduan Lengkap untuk Pengguna Microsoft Word
Soal Usulan KPU jadi Badan Ad Hoc, Menko Polkam Sarankan Dikaji Dulu
Tips Agar Tidak Kehabisan Tenaga Saat Melahirkan: Panduan Lengkap untuk Ibu Hamil
Istana: Presiden Prabowo Nyoblos Pilkada 2024 di Bojong Koneng Bogor
Shell Sempat Dirumorkan Bakal Tutup SPBU di Indonesia, Kok Bisa?
Ikan Lemuru, Sang Penantang Salmon di Meja Makan
15 Tips Suara Bagus untuk Meningkatkan Kualitas Vokal Anda
Saksikan Sinetron Saleha Episode Senin 25 November 2024 Pukul 18.15 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Pelapis Cat Mobil Ini Dibekali Teknologi HydroGard, Simak Kelebihannya
Honkai: Star Rail Versi 2.7 Tampilkan Sunday dan Fugue, Simak Tanggal Rilis dan Fitur Terbaru!
Awas Penipuan Berkedok Petugas Bea Cukai, Simak Modusnya
Hari Guru Nasional 25 November, Intip Daftar Negara dengan Gaji Guru Tertinggi Dunia 2024