Liputan6.com, Jakarta - Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa menghabiskan waktu 2 jam di rumah mantan Wapres Try Sutrisno. Usai kunjungan, Prabowo memamerkan hadiah buku-buku yang dihadiahkan dan Hatta memuji masakan istri Try.
"Kita ada undangan makan malam dengan Pak Try dan beliau banyak beri wejangan kepada kami berdua dan ada oleh-oleh tulisan beliau, buku-buku, beberapa tulisan, beberapa bahan," kata Prabowo di rumah Try Sutrisno, Menteng, Jakarta, Jumat (23/5/2014).
Prabowo menjelaskan buku-buku itu baru saja ia terima tadi dan belum ia baca sama sekali. Pada kesempatan ini, mantan Danjen Kopassus itu menerangkan Try Sutrisno yang tak lain mertua Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu, banyak memberi wejangan soal kepemimpinan.
"Banyak tentang kepemimpinan, harus setia pada rakyat, selalu ikhlas mengabdi tanpa kepentingan pribadi, saya kira banyak pengalaman," imbuhnya.
Sementara, Hatta tampak menikmati sekali jamuan makan malam. Ia menceritakan betapa nikmat masakan yang dibuat istri Try Sutrisno, Tuti Sutiawati.
"Yang enak itu lodeh dan telor bumbu hijau, semua masakan Bu Try. Nikmat sekali," pungkas Hatta.
Prabowo Dapat Buku, Hatta Puji Masakan Istri Try Sutrisno
Mantan Danjen Kopassus itu menerangkan Try Sutrisno banyak memberi wejangan soal kepemimpinan.
diperbarui 23 Mei 2014, 22:16 WIBCapres dari partai Gerindra, Prabowo Subianto dan cawapres dari partai PAN Hatta Rajasa melihatkan berkas yang sudah ditanda tangani petugas KPU. Selasa (20/5/14) (Liputan6.com/Johan Tallo)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Prabowo Tekankan Indonesia Tak Gabung Blok Pertahanan Mana Pun
Top 3 Berita Hari Ini: Biaya SPP di Sekolah Yuni Shara Cuma Rp3.500, Orangtua Bisa Bayar Pakai Buah-buahan tapi Dapat Fasilitas Lengkap
Pulau Pepaya, Pesona Bahari dan Sejarah Pulau di Gorontalo Utara
Capai Swasembada Pangan di 2027, Perpres Penyederhanaan Distribusi Pupuk Harus Segera Disahkan
Wesley Fofana Jadi Tumbal Kemenangan Chelsea atas Aston Villa
Resep Minuman Teh Chamomile, Ampuh untuk Turunkan Kolesterol dan Jaga Kesehatan Jantung
Ciri-Ciri Haid Sebelum Hamil: Panduan Lengkap untuk Mengenali Tanda-Tanda Awal Kehamilan
Ciri Wajah Down Syndrome: Karakteristik Fisik dan Perkembangan yang Perlu Diketahui
Ciri Ciri Ikan Air Tawar, Ketahui Karakteristik Unik dan Ragam Jenisnya
OJK Resmi Buka Rekrutmen Terbaru, Cek Link Daftar dan Tips Lolos Seleksi
KPK OTT Penyelenggara Negara di Pekanbaru Riau
Ciri-ciri Resistor: Panduan Lengkap Mengenal Komponen Elektronika Penting Ini