5 Pewaris Calon Miliarder Masa Depan

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.

oleh Nurmayanti diperbarui 30 Mei 2014, 07:02 WIB
(Foto: Nydailynews)

Liputan6.com, Quebec - Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang. Semua itu merupakan satu suratan takdir dan keberuntungan bagi segelintir orang.

Berbagai sikap muncul ketika tahu dirinya terlahir sebagai miliarder. Sebagian ada yang memilih bersenang-senang menikmati kekayaan yang moyang meski adapula yang memilih berjuang dengan kaki sendiri untuk meraih kesuksesannya.

Melansir laman The Richest, berikut 5 pemuda yang ditakdirkan menjadi miliarder di masa depan atas warisan keluarganya, Jumat (30/5/2014)


1. Barron Nicholas Hilton II

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.


Adik Paris Hilton ini mungkin kurang terkenal. Namun, seperti kakaknya dia sebenarnya tak jauh berbeda. Kekayaan yang dimiliki dan berbagai kontroversi yang dibuatnya seakan sudah menjadi hal biasa yang mengikuti nama Hilton.

Seperti pada 2008, Barron ditangkap di LA karena mengemudi di bawah pengaruh minuman alkohol dan memiliki SIM palsu. Dia pun dikenakan denda ditambah masa percobaan 3 tahun atas pelanggaran tersebut.

Namun, denda kecil berubah menjadi penyelesaian di luar pengadilan senilai US$ 4,6 juta, jumlah kecil bagi keluarga konglomerat ini. Maklum, Barron dipastikan akan menjadi pewaris dari kekayaan keluarga senilai US$ 4,5 miliar.

Pada tahun 2007, Barron Hilton sang kakek mengumumkan rencananya untuk menyumbangkan 97% dari kekayaannya untuk amal dan hanya meninggalkan sedikit untuk anak dan cucunya.

Apakah keputusan tersebut benar-benar akan dilakukan filantropis dunia ini, atau itu hanya satu cara untuk menghukum sang ahli waris yang kerap membuat ulah di depan umum?.

Satu hal yang pasti tetap saja 3% dari kekayaan keluarga Hilton jauh lebih banyak daripada milik masyarakat umum.


2. Aerin Lauder

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.


Kakek-neneknya, Estee Lauder dan Joseph, mendirikan sebuah perusahaan kosmetik di New York sejak 1946 . Saat ini, konglomerat Estee Lauder mencatat penjualan hingga US$ 10 miliar per tahun.

Dengan nilai kekayaan tersebut, sang pewaris Aerin Lauder, hanya perlu memutar-mutar ibu jarinya sambil menunggu kekayaan berlimpah jatuh ke pangkuannya.

Apalagi kesempurnaan tampaknya berkumpul di dalam diri Aerin, gaya glamor, wajah elegan kerap menghiasi wajah majalah mode terkenal seperti Vogue dan majalah high-end lainnya.

Hebatnya, Aerin juga memiliki produk kosmetik dengan kekayaan pribadi diperkirakan mencapai US$ 2,6 miliar.


3. Andrew Lauren

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.


Setiap produser film harus memiliki kantong dalam untuk mendanai proyek-proyek mereka agar bisa terpampang ke layar.

Dan juga tidak setiap produser film memulai kariernya di industri film dengan bekerja sebagai operator proyektor film.

Adalah Andrew Lauren, sang pewaris kekayaan Ralph Lauren senilai US$ 5,8 miliar, mampu berjalan dengan kaki sendiri membuat produksi  film independen di New York City. Sukses memproduksi film indie yang masuk nominasi Oscar seperti The Squid dan The Whale.

Setelah usahanya gagal berkarir akting, Andrew Lauren berhasil mengukir reputasi yang cukup baik sebagai salah satu dari beberapa produser Hollywood yang tidak takut membuat film kurang komersial dan itu berjalan baik sejauh ini.


4. Ivanka Trump

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.


Wanita ini mewarisi bakat sang ayah Donald Trump dalam hal bernegosiasi dan keuangan. Hebatnya, dia juga mewarisi penampilan cantik dari ibunya yang seorang model Ivana Trump.

The New York Times juga menyebut Ivanka mewarisi bakat luar biasa sang ayah dalam hal promosi diri. Jadi sejauh ini, dia memiliki kecerdasan, uang dan kecantikan.

Kelebihannya akan bertambah sebab Ivanka mewarisi sepertiga dari kekayaan Trump senilai US$ 3,6 miliar dan dengan kekayaan bersih mencapai US$ 150 juta, Ivanka berada di jalur untuk mengikuti jejak ayahnya.


5. Sid Mallya

Memiliki kekayaan berlimpah saat dilahirkan bukan satu hal yang bisa diprediksi seseorang.

Vijay Mallya adalah salah satu taipan terkaya India. Mulai dari perusahaan alkohol terbesar dunia, maskapai penerbangan hingga kepemilikan aset tanah senilai US$ 1,4 miliar.

Berada pada urutan pertama pewaris kekayaannya adalah sang anak Sid Mallya. Pemuda tampan yang bekerja paruh waktu di sebuah televisi.

Dididik untuk mengenyam pendidikan bisnis di University of London dan sekolah bergengsi lainnya, Sid awalnya dipersiapkan untuk mengambilalih usaha sang ayah.

Namun dia selalu memiliki minat lebih dalam mengejar karirnya sendiri di industri hiburan. Dia bahkan memilih pindah ke Los Angeles dan mulai mengejar mimpinya bekerja di televisi. (Nrm)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya