Liputan6.com, Jakarta Untuk melepas dahaga setelah melewati hari yang cukup terik, tak jarang kita lebih memilih untuk meminum segelas air putih atau berwarna. Padahal, bila kita memilih untuk mengonsumsi buah untuk melepas dahaga, tidak hanya dahaga saja yang membaik, vitamin yang berasal dari buah pun akan tubuh kita dapatkan.
Dikutip dari laman Health Me Up, Minggu (1/6/2014), ada beberapa jenis buah yang dapat melepas dahaga Anda.
1. Mentimun
Mentimun memiliki kadar air sebesar 96 persen. Mentimun juga mengandung vitamin A, C, dan K. Vitamin K sangat penting untuk membantu darah Anda membeku. Selain itu, mentimun pun merupakan sumber yang baik dari mineral seperti fosfor, kalium, magnesium, dan kalsium.
2. Lobak
Sayuran bertekstur ini memiliki kadar air sebesar 95 persen. Kaya akan antioksidan, vitamin A, C dan B6, kalsium, magnesium, serat, dan rendah kolesterol, sangat cocok dikonsumsi setelah Anda melewati hari yang cukup terik.
3. Seledri
Seledri memiliki kadar air yang sama dengan lobak yaitu 95 persen. Per tangkainya terkandung enam kalori yang tidak akan membuat Anda gemuk ketika menyantapnya.
Seledri adalah sayuran ringan yang sempurna untuk dijadikan camilan oleh Anda saat musim panas tiba. Mengandung vitamin A, C dan D, folat, serta serat membuat Anda akan merasa kenyang sepanjang hari.
4. Selada
Selada yang kerap ditemui dalam seporsi roti isi daging, memiliki kadar air 95 persen. Selada adalah sayuran yang kaya akan vitamin A, C dan K, folat, elektrolit seperti natrium dan kalium, serta sejumlah mineral seperti kalsium, besi, magnesium, seng, dan lain-lain.
5. Tomat
Jika dibanding seledri dan selada, kadar air di dalam tomat terhitung rendah. Hanya 94 persen. Tapi, tomat yang mengandung vitamin A dan C, kalsium, sodium, dan serat, mampu mengalahkan dehidrasi dalam tubuh dan berdampak baik untuk kesehatan tubuh itu sendiri.
Dehidrasi Tak Selalu Harus Minum Air
Untuk melepas dahaga setelah melewati hari yang cukup terik, tak jarang kita lebih memilih untuk meminum segelas air
diperbarui 01 Jun 2014, 11:02 WIBUntuk melepas dahaga setelah melewati hari yang cukup terik, tak jarang kita lebih memilih untuk meminum segelas air
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kemenag Gorontalo Lambat Cairkan Tukin P3K, Mahasiswa Ikut Protes
Cara agar Terkoneksi dengan Allah saat Sholat, Ini Kuncinya Kata UAH
Deretan WAGs Pemain Diaspora Timnas Indonesia, Mulai Atlet hingga Model Internasional
Gibran Minta Hapus Penerimaan Siswa Sistem Zonasi, Solusi Atau Masalah Baru?
Intip Sejarah di Balik Megahnya Gedung Sate Bandung
OVO Perangi Judi Online, Sinergi dengan Pemerintah dan Swasta
Dugaan Korupsi Nyaris Rp1 Miliar, Dua Mantan Pegawai RSUD Embung Fatimah Batam jadi Tersangka
Pesan Mendag Budi ke Pelaku Usaha: Inovasi Jadi Kunci Peningkatan Daya Saing Ekspor
Jelang Nataru 2025, ASDP Ketapang Siapkan 57 Armada Kapal
Badai Cedera Hantam Arsenal, Hadapi Laga Krusial Tanpa Kehadiran Bukayo Saka
Gelar Acara Pendidikan, Upaya Koperasi Karya Praja Sejahtera Cilegon Tingkatkan Kompetensi Anggota
Bangga, Pembalap Sepeda Indonesia Satu Race dengan Pembalap Legenda Dunia Mark Cavendish