Minibus Sarat Penumpang Hantam Truk Tronton, 5 Tewas di Lokasi

Minibus melaju dengan kecepatan tinggi hingga melompat ke jalur berlawanan dan menghantam truk tronton.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Jun 2014, 13:10 WIB
Ilustrasi Kecelakaan Mobil (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Cirebon - Satu minibus sarat penumpang menghantam bagian depan truk tronton di jalur pantura (pantai utara) Cirebon, Jawa Barat, pagi tadi. 5 penumpang minibus tewas di lokasi kejadian. Sementara 2 lainnya mengalami luka berat dan dirawat intensif di RS Gunung Jati, Cirebon.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (1/6/2014), peristiwa bermula ketika minibus yang mengangkut rombongan warga Indramayu itu melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta.

Namun pengemudi mobil rombongan yang baru usai menghadiri acara wisuda di Yogyakarta itu tidak mampu menguasai kecepatan kendaraan. Hingga akhirnya melompat ke jalur berlawanan dan menghantam truk tronton bermuatan keramik.

Sementara itu, satu minibus terbakar di ruas Jalan Tol Cawang, Jakarta Timur, subuh tadi. Kebakaran terjadi setelah minibus Nissan Serena bernomor polisi B 1463 UOE ini bersenggolan dengan truk.

Diduga, hubungan pendek arus listrik saat terjadi benturan menjadi penyebab kebakaran. Api baru bisa dijinakkan setelah setengah jam petugas berjibaku memadamkannya.

Tak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun pengemudi minibus mengalami shock. (Ans)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya