Liputan6.com, Milan: Giovanni Trapattoni, yakin Pippo Inzaghi bisa membuat gebrakan sukses di AC Milan. Seperti diketahui, Inzaghi kemungkinan besar akan menggantikan Clarence Seedorf sebagai pelatih kepala baru Rossoneri pada musim panas ini.
"Saya kira Pippo sudah banyak menimba pengalaman dari sektor pemain muda," kata Trapattoni seperti dikutip Tribalfootball, Selasa (3/6/2014). "Saya pikir dia bisa menularkan secara nyata bagaimana pengalaman internasional yang dia punya."
"Namun, dia masih memerlukan dukungan dari petinggi macam [Adriano] Galliani," kata pria yang juga pernah membesut Milan di era 70-an ini.
Inzaghi memang banyak dinilai sosok tepat untuk mengisi kursi pelatih, mengingat faktor pengalaman dan statusnya sebagai pemain legendaris Milan. Sebelumnya, dikabarkan para petinggi Milan itu telah berkomunikasi dengan Inzaghi soal promosi menjadi pelatih tim utama "I Diavolo Rosso".
Sejak memutuskan pensiun pada 2012 lalu, Inzaghi menjadi pelatih tim Primavera Milan. Langkah itu dilakukan manajemen tim untuk mempersiapkan Inzaghi sebagai pelatih utama. Selama 11 tahun di Milan, Inzaghi merebut 2 gelar Scudetto dan Liga Champions.
Trapattoni Yakin Inzaghi Bisa Sukses Bersama Milan
Trapattoni menilai Inzaghi bisa menyuntikkan segudang pengalamannya ke tubuh Milan.
diperbarui 03 Jun 2014, 08:29 WIBGiovanni Trapattoni (Jonathan Nackstrand/AFP)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melihat Rumah Modular LG Smart Cottage, Cukup Dibangun 2 Hari dan Bisa Hasilkan Energi Sendiri
Jangan Jadikan Doa sebagai Sarana, Seharusnya Begini supaya Berkah Kata Buya Yahya
Metrosexual Adalah: Fenomena Gaya Hidup Pria Modern
Rekap Hasil Korea Masters 2024: 3 Wakil Indonesia Lolos ke Perempat Final
Neuroscience Adalah: Menjelajahi Misteri Otak dan Sistem Saraf
Erick Thohir: Bulog Butuh Suntikan Rp 26 Triliun Buat Operasi Pasar Biar Tak Utang
Top 3 Berita Hari Ini: Lebih Tinggi dari Orangtuanya, Kemunculan Barron Trump di Pidato Kemenangan Donald Trump Bikin Salah Fokus
Runvestasi 2024 Hadir, Investasi Bisa Dimulai dengan Modal Rp 10 Ribu
Shin Tae-yong Pastikan Asnawi Tetap Absen saat Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi, Ini Alasannya
Mengenal Metal Adalah Genre Musik yang Penuh Energi dan Kontroversi
Intip, Gaji KPPS Pilkada 2024 Serta Tugas dan Wewenangnya
Penuh Tradisi, Cara Desa Adat Kemiren Banyuwangi Rayakan Hari Jadi