Liputan6.com, Jakarta Komedian Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio dan Qomar dilaporkan pengacara bernama Andar Situmorang ke Polda Metro Jaya, Selasa (3/6/2014) malam. Keduanya diduga melakukan penghinaan atas marga Situmorang dalam sebuah mata acara di stasiun televisi nasional.
Pangkal masalahnya, Eko dan Qomar mengisi sebuah acara talent show secara live pada Senin (2/6/2014) malam. Di acara itu, mereka menyanyikan lagu Situmorang Na Bonggal. Namun, pada liriik terakhir yang seharusnya berbunyi `Situmorang, Ala Situ Ala Rude` diplesetkan Eko dan Qomar menjadi 'Situ monyet atau orang'.
"Ini jelas penghinaan terhadap marga Situmorang. Semua pemilik marga Situmorang yang ada di seluruh dunia marah dengan perlakuan Qomar dan Eko. Kami ke sini untuk melaporkan mereka," ucap Andar dengan nada tinggi usai membuat laporan polisi.
Selain melakukan penghinaan, Eko dan Qomar juga dianggap melakukan pelanggaran hak cipta. Pasalnya, Andar selaku pemegang hak cipta lagu `Situmorang Na Bonggal` tak pernah dimintai izin dari Eko dan Qomar sebelum membawakan lagu itu.
Alhasil, dalam laporan polisi bernomor 2044/VI/PMJ/Ditreskrimsus itu, dua anggota DPR ini dilaporkan dengan beberapa pasal, yaitu 310 KUHP tentang penghinaan dan pencemaran nama baik, lalu Pasal 315 tentang pelanggaran hak cipta. Andar juga memasukkan pasal penguat yakni Pasal 27 UU RI No 19 tahun 2002 tentang Hak cipta.
Bukan hanya ke polisi, Andar juga mengadukan Qomar dan Eko ke Badan Kehormatan (BK) DPR. "Kehadiran kami malam ini tindaklanjut dari laporan ke KPI juga BK DPR atas perbuatan tindak pindana yang sengaja dilakukan H. Qomar dan Eko Patrio. Saya minta pimpinan BK untuk menindaklanjuti anggota partainya," pungkas Andar.(Jul/Mer)
Menghina Marga Situmorang, Eko Patrio-Qomar Dilaporkan ke Polisi
Memplesetkan syair lagu, Eko Patrio dan Qomar diadukan Andar Situmorang ke Polda Metro Jaya.
diperbarui 04 Jun 2014, 09:15 WIBlstimewa
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pelajar Indonesia Meriahkan Unity Fest 2024 di Rusia dengan Ragam Tarian Nusantara
Konsumsi Produk Halal Global Capai USD 2,4 Triliun, BI Tangkap Peluang Lewat IN2HCC 2024
Tensi Tinggi Pilkada Rokan Hilir, Masyarakat Tionghoa Diajak Dinginkan Suasana
Penyebab Muslim Malas ke Masjid Menurut Ustadz Das’ad Latif, kalau Tahu Ini Pasti Beda
Jarnas Prabowo-Gibran Gerak Cepat Siap Menangkan Ridwan Kamil-Suswono Satu Putaran
PT Pindad Mulai Produksi Mobil Maung untuk Menteri hingga Bupati
VIDEO: Viral Dikejar Klitih Akibatkan Anak SD Bonceng Bertiga Kecelakaan di Yogyakarta
Rasio Wirausahawan Indonesia Kalah Jauh dari Singapura dan Malaysia, Ini Datanya
VIDEO: Prabowo Undang Ketum Parpol KIM Plus ke Istana, Apa yang Dibahas?
Accor Greater Jakarta Siapkan Program dan Promo Akhir Tahun, Berharap Dongkrak Okupansi Hotel
VIDEO: Viral Truk Pengangkut Snack Terguling, Sebabkan Macet di Jalan Pantura Cirebon
PAMA Dukung Peningkatan Edukasi dan Kompetensi Kader Posyandu di Balikpapan