Liputan6.com, Bandung - Berkas perkara Desi Ariani (32), tersangka kasus penculikan bayi Valencia Yusnita Manurung di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jawa Barat dilimpahkan penyidik kepolisian kepada pihak Kejaksaan Negeri Bandung.
"Berkasnya sudah selesai. Kemarin (Selasa) sudah kita limpahkan kepada pihak kejaksaan," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Bandung AKBP Nugroho Arianto saat dihubungi Liputan6.com di Bandung, Rabu (4/6/2014).
Kini, pihaknya menunggu pelimpahan tahap pertama ini apakah berkas dinyatakan lengkap atau belum untuk persidangan nanti.
"Kita masih menunggu kalau belum lengkap ya kita lengkapi. Tetapi kalau sudah lengkap dan P21 maka tinggal disidang," ucapnya.
Nugroho mengatakan, kondsi tersangka Desi yang melompat dari jembatan saat hendak ditangkap terus membaik. "Kondisinya sudah mulai membaik. Luka patahnya sudah membaik. Kini masih dibantarkan di RS Sartika Asih," jelasnya.
Bayi Valencia Yusnita Manurung, anak dari pasangan Tony Manurung (26) dan Lasmaria Boru Manulang (25) dibawa kabur oleh seorang wanita dengan berpakaian jas putih mengaku sebagai dokter di RSHS Bandung, pada Selasa 25 Maret lalu.
Dari hasil penyelidikan polisi berhasil mengamankan Desi Ariani (32) perempuan yang tinggal di Jalan Pasirkaliki, Kelurahan Sukabungah, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung atau sekitar 1 kilometer dari lokasi RSHS, Jumat 28 Maret.
Saat akan ditangkap, Desi yang merasa terpojok berusaha melarikan diri dan berupaya bunuh diri dengan melompat dari flyover Pasupati. Desi terluka cukup parah di beberapa bagian tubuh dengan mengalami luka patah tulang. (Sss)
Berkas Perkara Penculik Bayi di Bandung Dilimpahkan ke Kejaksaan
Bayi Valencia Yusnita Manurung, anak dari pasangan Tony Manurung (26) dan Lasmaria Boru Manulang (25) dibawa kabur oleh seorang wanita.
diperbarui 04 Jun 2014, 14:01 WIB(Liputan6 TV)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Doa Sholat Subuh Sendiri dan Dzikirnya, Muslim Wajib Tahu
Penipuan Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang Marak, Begini Modusnya
Memahami Workbook dan Cara Menggunakannya dalam Microsoft Excel
Pengertian Denyut Nadi, Berikut Panduan Lengkap Memahami Detak Jantung
Arti Mimpi Orang Gantung Diri: Makna dan Interpretasi Mendalam
Nilai Instrumental Pancasila Adalah Pedoman Pelaksanaan Ideologi Negara
Anatomi Wrist Beserta Fungsi dan Perawatannya, Menarik Dipelajari
Trik Merebus Telur Anti Overcooked, Begini Cara Agar Kuningnya Pas di Tengah
Pengertian Nilai Kesusilaan, Fungsi dan Penerapannya Sebagai Pedoman Moral Masyarakat
Apa Itu Dermatosis? Pahami Penyebab dan Gejala Penyakit Kulit yang Kompleks
AgenBRILink Jadi Jembatan Inklusi Keuangan Masyarakat Labuhan Batu di Tengah Kebun Sawit
Dandanan Tengku Natasya Adnan dan Pangeran Malaysia Berbusana Pengantin Jawa, Jalani Prosesi Panggih