Liputan6.com, Jakarta - Pertama kali menyambangi sebuah kota atau negara biasanya selalu ada kesan tersendiri yang didapat. Begitu pula dengan Vice President Global Xiaomi, Hugo Barra yang baru pertama kali mendatangi Indonesia.
Ia mengaku senang berada di Indonesia. Keramahan masyarakat Indonesia dan keterbukaan pada teknologi menjadi alasan penilaiannya bahwa Indonesia merupakan negara yang menarik untuk didatangi.
"Saya di sini untuk dua hari. Indonesia cukup menarik, orang-orang Indonesia sangat ramah. Kita bisa lihat juga mereka sangat terbuka pada teknologi," ungkap Hugo yang ditemui tim Tekno Liputan6.com di pameran Indonesia Cellular Show (ICS) 2014 di Jakarta Convention Center (JCC).
Sayangnya, ia mengaku urusan pekerjaan membuatnya belum sempat mengeksplorasi berbagai hal di Tanah Air. Bahkan, ia belum bisa menikmati masakan khas Indonesia sejak tiba di Jakarta.
"Belum banyak yang saya nikmati di sini. Bahkan, saya belum bisa mendapatkan makanan favorit di sini, mungkin nanti saya akan coba makanan khas Indonesia begitu sempat," ungkapnya.
Kedatangan mantan Vice President Google Android tersebut ke Indonesia memang dalam rangka urusan bisnis. Ia menyambangi Tanah Air untuk mengurusi proses perizinan dan kerjasama dengan mitra yang akan membawa handset Xiaomi ke pasar Indonesia.
Xiaomi adalah produsen smartphone asal Negeri Tiongkok yang mengalami pertumbuhan signifikan dalam empat tahun terakhir. Tak heran jika Xiaomi kerap disebut sebagai Apple dari China. Bahkan smartphone besutannya mengalahkan dominasi iPhone di pasar China.
Sibuk, Bos Xiaomi Belum Sempat Cicipi Makanan Indonesia
Kedatangan mantan Vice President Android Google tersebut ke Indonesia memang untuk urusan bisnis.
diperbarui 06 Jun 2014, 00:33 WIBHugo Barra - kanan (Liputan6.com/Denny)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Chloride Adalah: Elektrolit Penting untuk Fungsi Tubuh yang Optimal
Wanti Rakyat Jakarta, Dharma Pongrekun Sebut Ada Kepanitian Pandemi Jilid 2
Pramono-Rano Unggul di Simulasi Pencoblosan Kelas Menengah
Konsolidasi BUMN Karya, Waskita Masuk Hutama Karya Lebih Dulu
Hari Kanker Pankreas Sedunia, Ketahui Penyebab dan Gejalanya
Balas Dendam Tuntas! Tim MLBB Indonesia Taklukkan Arab Saudi dan Raih Perunggu di IESF 2024
Kembali Bersiap Hadapi Topan, Pemerintah Filipina Evakuasi Ribuan Warga
VIDEO: Cagub Jakarta Pramono Anung Janji akan Menambah Ruang Terbuka Hijau yang Beroperasi 24 Jam
Reza Artamevia Klarifikasi Kasus Dugaan Penipuan Bisnis Berlian Rp18,5 Miliar, Siapkan Bukti Perjanjian Asli
Pelatih Jepang Puji Kinerja Shin Tae-yong Meski Kalah 0-4, Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Lolos Piala Dunia
Viral Suporter Timnas Jepang Bersihkan GBK Usai Pertandingan, Sudah Jadi Kebiasaan
DANA Masuk Daftar 60 Perusahaan Fortune Fintech Innovators Asia 2024