Liputan6.com, Jakarta - Internet di Indonesia mungkin sudah bukan menjadi barang mewah. Bahkan, sebagian besar penduduk di Tanah Air sudah cukup akrab dengan aktivitas berselancar di dunia maya.
Akan tetapi, sebagian besar aktivitas berinternet yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia ialah mengakses sosial media. Aktivitas belanja dan berbagai kegiatan lain mungkin masih jarang dilakukan kebanyakan pengguna internet Tanah Air.
Hal itulah yang kemungkinan mendasari keinginan vendor ponsel asal China, Xiaomi untuk menggandeng banyak mitra untuk memasarkan produknya di Indonesia. Vendor yang disebut-sebut sebagai Apple dari Tiongkok tersebut memang dikenal sangat sukses berdagang lewat online.
"Orang Indonesia kebanyakan masih mengakses internet sekedar buat sosial media sedangkan Xiaomi biasa berjualan lewat internet. Wajar saja bila mereka ingin punya banyak partner baik online atau berupa outlet," ungkap Djatmiko Wardoyo, Marketing Communication Director PT Erajaya Swasembada Tbk.
Bos Xiaomi, Hugo Barra menyambangi Indonesia untuk melihat kondisi pasar yang akan diekspansinya dalam waktu dekat. Pria yang menjabat VP Xiaomi Global tersebut datang untuk menjajaki kemitraan perusahaan yang potensial menjadi mitra koalisinya saat mengekspansi pasar ponsel di Tanah Air.
Bisnis multipartner yang ingin dijalankan Xiaomi disebabkan perusahaan itu jago menjajakan produknya lewat internet. Sedangkan masyarakat Indonesia masih terbiasa menjalankan bisnis lewat cara tradisional dengan menyambangi outlet atau toko saat ingin membeli produk.
Meskipun tahu pertumbuhan bisnis online di Indonesia masih sangat kecil, Hugo mengatakan Xiaomi tetap tak akan meninggalkan platform bisnis itu. Perusahaannya akan menempuh dua jenis platform bisnis yakni online dan offline.
"Pasar online di sini memang kecil tapi ini nantinya bisa bergerak cepat di sini. Lebih penting menurut saya orang melakukan belanja online dan segera teradaptasi. Paling tidak ini akan membantu mendapatkan pasar yang lebih," pungkas mantan eksekutif Google itu.
Ekspansi Pasar Indonesia, Xiaomi Rangkul Banyak Koalisi
Xiaomi akan menggandeng banyak mitra koalisi untuk mengekspansi pasar Indonesia yang cukup besar.
diperbarui 06 Jun 2014, 14:54 WIBHugo Barra - kanan (Liputan6.com/Denny)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Chloride Adalah: Elektrolit Penting untuk Fungsi Tubuh yang Optimal
Wanti Rakyat Jakarta, Dharma Pongrekun Sebut Ada Kepanitian Pandemi Jilid 2
Pramono-Rano Unggul di Simulasi Pencoblosan Kelas Menengah
Konsolidasi BUMN Karya, Waskita Masuk Hutama Karya Lebih Dulu
Hari Kanker Pankreas Sedunia, Ketahui Penyebab dan Gejalanya
Balas Dendam Tuntas! Tim MLBB Indonesia Taklukkan Arab Saudi dan Raih Perunggu di IESF 2024
Kembali Bersiap Hadapi Topan, Pemerintah Filipina Evakuasi Ribuan Warga
VIDEO: Cagub Jakarta Pramono Anung Janji akan Menambah Ruang Terbuka Hijau yang Beroperasi 24 Jam
Reza Artamevia Klarifikasi Kasus Dugaan Penipuan Bisnis Berlian Rp18,5 Miliar, Siapkan Bukti Perjanjian Asli
Pelatih Jepang Puji Kinerja Shin Tae-yong Meski Kalah 0-4, Sebut Timnas Indonesia Punya Kans Lolos Piala Dunia
Viral Suporter Timnas Jepang Bersihkan GBK Usai Pertandingan, Sudah Jadi Kebiasaan
DANA Masuk Daftar 60 Perusahaan Fortune Fintech Innovators Asia 2024