Liputan6.com, Bekasi - Seorang pemulung menemukan mortir aktif di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bantar Gebang, Kelurahan Cikiwul, Kota Bekasi, Jawa Barat. Mortir ditemukan saat mencari sampah.
Kepala Sub Bagian Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo mengatakan, pemulung tersebut menemukan mortir saat sedang mengait-ngait sampah. Namun, pengait yang digunakan malah mengenai benda keras. "Ternyata benda tersebut adalah mortir,’’ kata Siswo kepada liputan 6.com di Bekasi, Senin (9/6/2014). "Mortir ditemukan di zona dua TPA Bantar Gebang,"
Dari hasil pemeriksaan, ujar Siswo, diketahui mortir tersebut berjenis G.IS.150.- M59 KV/YU- Lot I/65. Mortir masih aktif dengan berat 210 kg, panjang 35 cm, dan diameter 30 cm.
Temuan itu langsung dilaporkan pemulung ke Satpam bernama Enim. Laporan pun dilanjutkan ke Polsek Bantar Gebang dan Polresta Bekasi Kota. Setelah dicek ulang, petugas langsung mengamankan mortir tersebut, dan membawanya ke bagian penjinak bahan peledek Polda Metro Jaya.
TPA Bantar Gebang merupakan tempat akhir pembuangan sampah. Disinilah sampah-sampah dari ibukota dikumpulkan. Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengatakan, untuk pembuangan tersebut Pemprov DKI membayar mahal ke pengelola Bantar Gebang setiap tahun. Jumlahnya hingga ratusan miliar. Besarnya bayaran ini sempat dikritik oleh Ahok.
Pemulung Temukan Mortir Aktif di TPA Bantar Gebang
Dari hasil pemeriksaan, ujar Siswo, diketahui mortir tersebut berjenis G.IS.150.- M59 KV/YU- Lot I/65.
diperbarui 09 Jun 2014, 18:19 WIB(Foto: Gesit Prayogi/Liputan6.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cek Fakta: Tidak Benar Link Pencairan KIS BPJS Kesehatan Rp 600 Ribu - Rp 1,2 Juta
Fakta Unik Karedok, Kuliner Sunda Berbahan Dasar Sayuran
Waskita Karya Jadi Anak Usaha Hutama Karya, Konsolidasi BUMN Bebani Perusahaan Sehat?
6 Potret Ayu Ting Ting Bantu UMKM Online, Banjir Pujian Sampai Namanya Trending
Kuasa Hukum Yang Zi Tindak Tegas Haters yang Terbukti Bersalah di Kasus Pencemaran Nama Baik
Hasil MotoGP Solidaritas 2024: Maverick Vinales Kuasai FP2, Jorge Martin-Francesco Bagnaia di Luar 10 Besar
Polda Jabar Ungkap Hasil Final Investigasi Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
Diskon Gede-gedean Tiket Kereta Panoramic hingga Whoosh, Buruan Datang ke Sini!
Ingin Senantiasa Dijaga Allah dari Perbuatan Maksiat? Amalkan Wirid Ini Kata UAH
11 Resep Kue Pukis dari Berbagai Topping, Empuk dan Anti Bantet
Nonton Series Love is (Not) Blind Gratis di Vidio: Drama Romantis Tentang Karier, Cinta, dan Pengkhianatan
Sinopsis dan Daftar Pemain Original Series Omen, Serial Thriller Remaja di Vidio