Liputan6.com, Jakarta Selasa (10/6/2014) dini hari tadi, 35 besar finalis D'Academy telah dipindahkan dari asrama di yang teletak di Daanmogot, Jakarta Barat ke Apartemen Mediterania di bilangan Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Namun ada hal yang tidak bisa dilupakan oleh Ikif D'Academy. Pasalnya, Senin (9/6/2014) malam, ketika dirinya masih tinggal di asrama ia mendapatkan mimpi buruk. Anehnya lagi, di saat yang bersamaan, sang suami, Agil mendapatkan pengalaman mistis.
Advertisement
"Aku mimpi didatangi lima setan, setannya semakin lama semakin mendekat. Terus di mimpi itu bapak aku mau nolongin aku, si bapak datengin aku dan kayak menghalang setan-setan itu," cerita Ikif di Kawasan Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur, Selasa (10/6/2014).
Ikif kemudian terbangun karena mendengar sang suami berteriak seolah sedang menegur seseorang dengan nada kesal. Ternyata, sang suami yang saat itu belum tidur mendengar seperti ada sebuah tangan yang hendak membuka jendela dan juga pintu berkali-kali. Namun ketika ditengok tidak ada sosok manusia di depan kamarnya.
"Itu jam tiga subuh, kalau memang manusia kan pasti kedengaran suara langkahnya. Mau arahnya kemana saja pasti aku lihat, ini kosong kok nggak ada apa-apa, kucing juga nggak mungkin," ucap Agil menambahkan cerita Ikif D'Academy.
Bagi Ikif, mimpinya tersebut terasa serupa dengan apa yang dialaminya saat itu. "Pas banget begitu sama yang dialami suami aku, cuma kalau dimimpi bapak yang menolong, dis ini (alam sadar) suami aku. D imimpi setannya semakin mendekat, pas aku bangun ya setannya pergi," tuturnya.
Pada saat kejadian tersebut, Ikif mengakui bahwa ia baru tidur pada pukul dua pagi karena asyik ngobrol dengan sesama teman D'Academy sampai larut. Usai mimpi buruk dan mendengar apa yang dialami oleh sang suami, Ikif semakin ketakutan.
"Karena aku ketakutan, suami aku mendengarkan shalawatan dari handphone-nya supaya aku tenang dan cepat tidur lagi," kata Ikif.