Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Susilo Bambang Yudhoyono melalui menteri keuangan (menkeu) menurunkan target pertumbuhan ekonomi tahun ini dari yang semula sebesar 6 persen menjadi 5,5 persen. Langkah penurunan tersebut merupakan stategi untuk memudahkan pemerintah selanjutnya.
Menteri Keuangan Chatib Basri mengaku, penurunan target pertumbuhan ekonomi tersebut sebagai bentuk mempersiapkan pondasi bagi pemerintahan selanjutnya agar bisa melakukan akselerasi.
"Sekarang kami bikin perlambatan dulu sehingga mereka punya ruang nanti untuk bikin pertumbuhan ekonomi tinggi. Kalau pertumbuhan ekonomi tinggi itu harus dibiayai oleh investasi, ini butuh uang," kata Chatib saat ditemui di Hotel Four Season, Rabu (11/6/2014).
Untuk itu Chatib menekankan kepada pemerintahan baru nantinya untuk memberikan kebijakan investasi yang bersahabat bagi para investor.
Dengan meningkatnya investasi tersebut, nantinya akan mampu memperbanyak lapangan kerja untuk selanjutnya juga dapat membantu penegntasan kemiskinan di Indonesia.
"Tabungan domestik kita sekarang hanya 32% dari produk domestik bruto (PDB), sedangkan kalau mau tumbuh tinggi itu butuh investasinya sekitar 37%, kurang 5%, itu kan tidak mungkin. Pilihannya orang ditingkatkan tabungannya maka tabungan domestiknya naik, berarti orang harus makin kaya," jelasnya. (Yas/Gdn)
Menkeu: Pemerintah Baru Harus Bersahabat dengan Investor Asing
Pemerintah menurunkan target pertumbuhan ekonomi tahun ini dari yang semula sebesar 6 persen menjadi 5,5 persen.
diperbarui 11 Jun 2014, 16:44 WIBPresiden SBY dan Wakil Presiden Budiono sedang beramah tamah dengan Chatib Bisri (Foto: Rumah Tangga Kepresidenan)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menanak Nasi Agar Tidak Cepat Basi dengan Tekstur Pulen
Hasil Liga Champions: Real Madrid Tumbang di Kandang Liverpool, Aston Villa Tahan Imbang Juventus
Unggul Hasil Hitung Cepat, Bobby Nasution-Surya Ucapkan Terima Kasih ke Semua Pendukung
Kalah di Quick Count Pilgub Banten, Kubu Airin Sebut Banyak Kecurangan dan Intimidasi
Cara Jepang Atasi Limbah Minyak Goreng Jadi Tren Baru Rumah Tangga
Cara Praktis Menghilangkan Bau Kulkas dengan Bahan Alami yang Jarang Diketahui
Natalius Pigai Sebut Komnas HAM Akan Bantu Selidiki Tewasnya Siswa Semarang di Tangan Polisi
Cara Seru Diet Tanpa Nasi dengan Menu Lezat yang Mudah Dibuat
Apa Penyebab Sakit Paru-Paru: Memahami Faktor Risiko dan Pencegahan
Menyesap Kopi Berkonsep Slow Bar Sambil Mengunjungi Ruang Senthong di Space Roastery 1890 Yogyakarta
Mengenal Pulau Mursala, Wisata Alam Indah yang Disebut Pernah Jadi Lokasi Film King Kong
Belum Lama Bergabung, Ruben Amorim Telah Ingkari Janji Pertamanya di Manchester United