Liputan6.com, Jakarta - Setelah lama dinanti, Rovio akhirnya secara resmi merilis seri game terbaru Angry Birds Epic. Para pengguna perangkat mobile berbasis iOS, Android dan Windows Phone kini sudah bisa mengunduh versi terbaru dari game berseri Angry Birds itu secara gratis.
Seperti yang telah diwartakan sebelumnya, Angry Birds Epic hadir berbeda dibandingkan delapan seri game Angry Birds sebelumnya. Anda tidak akan menemukan ketapel pelontar yang akan menerbangkan burung pemarah untuk menghancurkan musuh babi hijau di seri yang satu ini.
Pada Angry Birds Epic, Rovio justru menawarkan gameplay berbasis strategi dengan gaya permainan turn-based RPG. Pertarungan akan dilakukan berkelompok. Baik kelompok burung dan babi hijau akan diberi kesempatan secara bergantian untuk menyerang dan bertahan.
Seperti kebanyakan game bergaya turn-based RPG, kemampuan dan senjata dari para burung ini bisa ditingkatkan. Masing-masing karakter burung pun memiliki peran berbeda-beda. Sebagai contoh, burung merah akan berperan sebagai petarung, sementara burung kuning akan menjadi penyihir yang memiliki kemampuan mengobati.
Bagi Anda para pecinta game mobile yang sudah pernah memainkan Final Fantasy atau Pokemon, pastinya tak asing lagi dengan gameplay yang dihadirkan.
Dilansir laman The Verge, Sabtu (14/6/2014), pada bulan Maret 2014 sebenarnya Rovio telah merilis (soft launch) Angry Birds Epic di sejumlah negara, yakni di Selandia Baru, Kanada, dan Australia.
Angry Birds Epic Akhirnya Resmi Dirilis, Gratis!
Pada Angry Birds Epic, Rovio menawarkan gameplay berbasis strategi dengan gaya permainan turn-based RPG.
diperbarui 14 Jun 2014, 11:18 WIBAngry Birds Epic telah dipastikan hadir secara gratis di platform Android, iOS dan Windows Phone.
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah