Liputan6.com, Jakarta - PT KAI Commuter Jabodetabek sedang mengkaji sistem pengenaan tarif tiket KRL berbeda antara pembelian tiket single trip dengan multi trip.
Direktur Utama PT KCJ, Tri Handoyo menjelaskan perbedaan pengenaan tarif ini nantinya sebagai bentuk konsekuensi dari masuknya layanan perbankan (e-money) untuk pembayaran sarana transportasi.
"Ini adalah strategi yang akan kita kembangkan ke depan kalau e-money masuk ke transportasi," ungkapnya saat ditemui di Stasiun Kota, Jakarta, Senin (16/6/2014).
Apa yang akan dilakukan KCJ ini setidaknya berdasarkan apa yang sudah diterapkan di beberapa negara maju di Asia yang memiliki sistem pelayanan KRL yang lebih maju seperti Singapura, Jepang dan Hongkong.
"Perbedaan harga multi trip dan single trip, di Singapura itu setiap 2 kilometer 90 sen kalau pakai yang multi trip, tapi kalau yang single trip bisa 1 dolar, Jepang begitu, Hongkong saya pikir juga begitu," tegasnya.
Sementara di kesempatan yang sama Direktur Micro dan Ritel Banking Bank Mandiri, Rico U Frans mengungkapkan dengan sudah pemakaian e-money perbankan sebagai salah satu alat pembayaran, maka pengenaan tarif berbeda tersebut menjadi lebih efisien.
Sebagai kalangan praktisi perbankan, Rico mengaku hal itu perlu dimulai dari pemerintah terutama dalam mengubah regulasi atau kebijakan terkait pengenaan tarif tersebut.
"Ini akan lebih realistis, efisien untuk para pengguna tapi juga efisien untuk operatornya. Jadi kalau memang bisa dirubah aturannya, kita berharap ya hal itu bisa dilaksanakan, selama ini kan harganya sama," papar Rico.
Sepertoi diketahui, hari ini ketiga Bank BUMN, Bank Mandiri, BRI dan BNI telah meluncurkan layanan penggunaan uang elektronik produk masing-masing bank untuk dapat digunakan dalam pembayaran pembelian tiket KRL. (Yas/Nrm)
KCJ Kaji Pengenaan Tarif KRL Multi Trip Lebih Murah
Apa yang akan dilakukan KCJ ini setidaknya berdasarkan apa yang sudah diterapkan di beberapa negara maju di Asia.
diperbarui 16 Jun 2014, 14:22 WIBAdvertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Arti Mimpi Punya Anak Kembar Laki-Laki, Tanda Keberuntungan atau Peringatan?
41 Tips Pindahan Rumah Praktis dan Efisien, Anti Ribet dan Anti Stres
Jill Biden Sambut Kedatangan Pohon Natal White House, Pohon yang Selamat dari Badai Helene
Pilkada Serentak 2024, Pasokan Listrik Dijamin Aman
KBBI Kata Baku dan Tidak Baku, Panduan Lengkap Penggunaan Bahasa Indonesia yang Tepat
Penampakan TPS Tempat Jokowi Nyoblos di Kelurahan Sumber Solo
Linkin Park Kembali ke Indonesia Setelah 13 Tahun dan Gelar Konser di Stadion Madya GBK, Kapan Tiketnya Dijual?
Ingat, Bank BCA Tutup saat Pilkada Serentak 2024
Jawaban Kocak Ustadz Das'ad Latif saat Ditanya Istri, Apakah akan Kawin Lagi Seandainya Ditinggal Mati
VIDEO: Menjelang Pencoblosan, Calon Wakil Bupati Ciamis Meninggal Dunia
Amanda Manopo Teringat Kesetiaan Ayah Setelah Baca Naskah 1 Imam 2 Makmum: Ini Papaku Banget...
Total Hadiah Indonesia Masters 2025 Meningkat