Liputan6.com, Jakarta - Kapolri Jenderal Pol Sutarman menyatakan tidak ada kendala dalam pengusutan kasus Tabloid Obor Rakyat yang diadukan ke Mabes Polri oleh tim sukses capres Jokowi-JK. Tabloid tersebut diduga berisi kampanye hitam terhadap pasangan capres-cawapres nomor urut 2 itu.
"Tidak ada kendala. Siapa pun harus sama di depan hukum," kata Sutarman di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (17/6/2014).
Tim sukses Jokowi-Hatta menyebut Tabloid Obor Rakyat telah menyebarkan fitnah dan kebencian.
"Kami akan dalami pasal mana yang bisa dipakai," ucap Sutarman.
Sutarman juga mengingatkan, setiap kasus hukum harus berdasarkan alat bukti dan keterangan dari para saksi. Termasuk pelapor dan pihak lainnya yang mengetahui serta terkait kasus tersebut.
Sebelumnya, pemimpin redaksi Tabloid Obor Rakyat Setiyardi Budiono mengaku bekerja sebagai salah satu asisten Staf Khusus Presiden Bidang Otonomi Daerah dan Komisaris di perusahaan BUMN perkebunan PTPN VIII. Namun ia menegaskan penerbitan Tabloid Obor Rakyat sama sekali tidak terkait institusi tempatnya bekerja. (Ant/Sss)
Kapolri: Tak Ada Kendala Usut Tabloid Obor Rakyat
Tabloid itu diduga berisi kampanye hitam terhadap pasangan capres-cawapres nomor urut 2.
diperbarui 17 Jun 2014, 11:32 WIBKapolri Jenderal Polisi Sutarman (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 Liga InternasionalHasil Liga Champions: 3 Wakil Italia Berjaya
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Lucu Gus Dur Dzikir Khusyuk sampai Tak Sadar Tentara Belanda sudah Masuk ke Pondok
Apa Ciri-Ciri Kista: Kenali Gejala dan Penanganannya
Kadiv Propam Sebut Polisi Penembak Siswa di Semarang Sudah Dipatsus
Kandungan Vitamin dalam Lemon, Penuh Nutrisi Bikin Tubuh Sehat
Tren Makeup Viral 3D Teardrop Pakai Lelehan Lem Panas Tuai Kontroversi
Waspadai Aquaplaning Saat Musim Hujan
Sedekah Atas Nama Orangtua yang Telah Meninggal, Apakah Pahalanya Sampai kepada Mereka?
Mengapa Publik Tak Akan Melihat Kate Middleton Kenakan Tiara Kerajaan Tahun Ini?
Fakta Unik Pura Mangkunegaran, Keindahan Arsitektur dan Warisan Budaya di Surakarta
KPU RI Sebut Pilkada 2024 Berjalan Sukses Tanpa Kendala Berarti
Astronom Temukan Planet Termuda, Baru 3 Juta Tahun
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 28 November 2024