Liputan6.com, Los Angeles, Amerika Serikat Usai bekerjasama meluncurkan single "Hangover" pada awal Juni lalu, hubungan musisi asal Amerika Serikat Snoop Dogg dan PSY (Korea Selatan) boleh dibilang semakin akrab saja. Hal tersebut terlihat ketika keduanya tampil di acara talkshow Jimmy Kimmel.
Tak hanya saling melontarkan lelucon, Snoop Dogg dan PSY juga terlihat kompak saat beraksi di sebuah club karaoke kecil. Snoop bahkan menyanyikan lagu "Gangnam Style" meski akhirnya ditertawakan oleh PSY dan Jimmy Kimmel.
Advertisement
"Najeneun ttasaroun inganjeogin yeoja, Keopi hanjanui yeoyureul aneun pumgyeok inneun yeoja, Bami omyeon simjangi tteugeowojineun yeoja, Geureon banjeon inneun yeoja..." lantun Snoop berusaha mengikuti lirik di layar karaoke.
Mendengar hal itu, PSY pun tertawa sembari berbisik pada Jimmy Kimmel, "Apa yang dia lakukan."
Namun demikian, bukan PSY namanya kalau hanya diam dan tertawa. Ia ikut tampil dan memperagakan goyang Gangnam Style ketika lagunya sudah memasuki bagian reff. Suasana pun semakin meriah saat keduanya menyanyikan sebuah lagu cinta bersama-sama.
Seperti diketahui, PSY mengajak Snoop Dogg untuk berkolaborasi dalam menyanyikan single terbarunya yang bertajuk Hangover. Videoklipnya yang dirilis pada 8 Juni 2014 di situs YouTube berhasil menyedot perhatian 64 juta penikmat Internet.
PSY juga sempat meminta pendapat Snoop Dogg untuk judul lagu. Setelah mendengar judulnya Hangover, Snoop Dogg langsung menyetujuinya karena terdengar unik dan mudah diingat.(Feb/Rul)