Liputan6.com, Jakarta - Juru bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul mengaku mendapatkan undangan untuk bertemu dengan orang kepercayaan capres nomor urut 1 Prabowo Subianto. Mantan pesinetron yang dikenal dengan perannya sebagai si Poltak itu mengklaim, ditawari untuk menjadi bagian pemenangan Prabowo-Hatta.
"Nanti siang, orang dari Pak Prabowo mau ketemu aku. Nggak tahu nanti di mana makan siangnya," kata juru bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (18/6/2014).
Namun Ruhut belum bisa membuka nama orang kepercayaan mantan Danjen Kopassus tersebut. "Orang kepercayaan Pak Prabowo, orang yang sangat dipercaya Prabowo," ujarnya.
Meski begitu, Ruhut berjanji akan tetap loyal dan setia pada Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY. Ia menyatakan tak akan tergoda dan akan tetap netral, mengikuti sikap SBY.
"Aku sebagai jubir SBY, beliau netral, maka aku netral," pungkas Ruhut. (Sss)
Ruhut Mau Bertemu Orang Kepercayaan Prabowo Siang Ini
Mantan artis yang dikenal dengan perannya sebagai si Poltak itu mengklaim ditawari menjadi bagian pemenangan Prabowo-Hatta.
diperbarui 18 Jun 2014, 13:06 WIBRuhut Sitompul (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KAI Daop 9 Jember Pastikan Pilkada 2024 Tidak Ganggu Operasional Kereta Api
Ini Kunci Mendapat Kemuliaan dan Rezeki Lancar Tak Terduga Menurut Syekh Ali Jaber
Polisi Gelar Perkara Truk Tronton Maut di Slipi pada Kamis 28 November 2024
27 Ribu Personel Gabungan Jaga Pilkada Serentak 2024 di Banten
Wamen Dikti Saintek Stella Christie Ingatkan Gen Z Konsekuensi Abaikan Etika Saat Menggunakan AI
Mengapa Bumi Tampak Datar Meski Berbentuk Bulat?
Link Live Streaming Liga Champions Bayern Munchen vs PSG, Sebentar Lagi Tayang di SCTV dan Vidio
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 27 November 2024
Gugatan Praperadilan Ditolak, Kejagung Lanjutkan Penyidikan Tom Lembong
Aksi 4 Polisi Jalan Kaki 3 Hari Demi Kawal Distribusi Logistik Pilkada di Banggai Terpencil
Menyambut Kematian dengan Gembira Tanpa Takut, Gus Baha Kisahkan Para Ulama
Ungkap Persoalan Zonasi PPDB, Mendikdasmen: Semoga 2024-2025 Bisa Terapkan Sistem Baru