Liputan6.com, Berlin - Perusahaan keamanan komputasi asal Jerman, G Data Software, melaporkan bahwa pihaknya telah menemukan software spionase (surveillance) yang ditanamkan pada salah satu brand smartphone murah asal Tiongkok.
Juru bicara G Data Software, Thorsten Urbanski menjelaskan para peneliti di perusahaannya menemukan program jahat yang ditanamkan pada smartphone bermerek Star N9500. Mereka meyakini jika program jahat yang berfungsi untuk mencuri data pribadi pengguna itu telah disematkan sejak proses perakitan di pabrik.
Namun sayang, penelurusan yang dilakukan G Data Software menemukan jalan buntu karena produsen smartphone merek Star itu tidak dapat dilacak keberadaannya.
"Nama dan informasi produsen tidak tercantum. Tidak pada ponsel, maupun di berbagai dokumen lain yang ada," ungkap Urbanski seperti yang dilansir laman Yahoo News, Jumat (20/6/2014).
Akan tetapi menurut hasil penelurusan situs berita Associated Press, smartphone bermerek Star dipasarkan secara online oleh sejumlah retailer online yang berbasis di wilayah Shenzen, Tiongkok.
Menanggapi hal ini, Bjoern Rupp, seorang CEO perusahaan konsultan kemanan perangkat mobile yang juga berasal dari Jerman, GSMK, menyatakan bahwa pemasangan program mata-mata pada sebuah produk teknologi bukan lagi hal yang mengejutkan. Ia mengaku pihaknya sudah menemukan lebih dari satu brand produsen ponsel yang melakukan hal tersebut.
"Kami berasumsi bahwa hal ini akan semakin sering terjadi untuk berbagai alasan, mungkin untuk alasan komersial, politik, bahkan kriminal," papar Rupp.
Smartphone Murah Tiongkok Disusupi Software Mata-mata
Program jahat yang berfungsi untuk mencuri data pribadi pengguna itu diyakini telah disematkan sejak proses perakitan di pabrik.
diperbarui 20 Jun 2014, 08:21 WIBIlustrasi (yahoo.com)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Sabtu 23 November 2024: Jakarta Pagi Hingga Malam Berawan dan Berawan Tebal
Ford Ungkap Tiga Produk Barunya di GJAW 2024, Ada yang Harga Rp 1,3 Miliar
7 Tips Raih Kesuksesan Sebelum Usia 30 Tahun
3 Resep Cheesecuit, Kreasi Biskuit untuk Piknik di Akhir Pekan
Laporan Bybit dan Blocks Scholes Sambut Donald Trump sebagai Presiden Kripto AS
Tips Rajin Belajar: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Semangat dan Prestasi Akademik
Menikmati Keindahan Lubuak Ranting, Hidden Gem di Tanah Minang
Wamenpora Taufik Hidayat Semringah Kejuaraan Renang Antarklub 2024 Diikuti 900 Atlet Muda
RMK Energy Muat 7,5 Juta Ton Batu Bara hingga Oktober 2024
Turunkan BB Secara Alami dengan Madu dan Jahe, Terbukti Cepat!
23 November 1859: Lahirnya Koboi Legendaris Billy the Kid
Sate Kambing Bu Hj. Bejo, Kuliner yang Wajib Dicoba saat ke Solo