Liputan6.com, Purwokerto - Berbagai macam bentuk dukungan kreatif diberikan kepada pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK). Relawan Jokowi-JK Center, misalnya.
Dengan menggandeng Relawan Dua Jari Purwokerto, kelompok pendukung yang dimotori sejumlah anak muda itu menggelar serangkaian kegiatan yang bertujuan memobilisasi dukungan terhadap pasangan capres-cawapres nomor urut 2 tersebut di Pemilihan Umum Presiden (Pilpres) 2014 ini.
"Momentum kampanye Pilpres 2014 yang berbarengan dengan Piala Dunia 2014, maka kami berinisiatif menggelar acara nonton bareng (nobar) Piala Dunia 2014. Kegiatan ini dihadiri 100-an orang muda-mudi Purwokerto bertempat di Jagongan Community Café, Glempang, Purwokerto," ujar Intan Selnie, juru bicara Jokowi-JK Center kepada Liputan6.com di Purwokerto, Kamis (19/20/2014) malam.
Sebelum nobar, menurut Intan, beberapa musisi lokal menyumbang lagu. Tak ketinggalan Salam Dua Jari dipersembahkan Ibel, musisi muda Purwokerto. Ibel mengajak teman-teman segenerasinya untuk peduli pada Pilpres 2014 ini. "Bukan saatnya lagi kita golput. Kita harus mengawal perubahan. Jokowi adalah sosok yang tepat," ujarnya.
Ada juga Edi unjuk gigi menghibur para relawan pendukung Jokowi-JK dengan stand up comedy khas Banyumasan. Melalui komedinya, ia melempar candaan-candaan politik yang membuat penonton geli dan terpingkal. Beberapa hadiah doorprize kaos Jokowi-JK disiapkan bagi relawan yang bisa menyampaikan alasannya memilih Jokowi-JK.
Kegiatan ini bertambah meriah dengan diluncurkannya lomba foto selfie. Di mana lomba ini dibentuk untuk mendukung kreativitas anak muda dalam dunia fotografer.
Dalam kesempatan itu juga diputar film Jokowi yang berjudul Jokowi untuk Perubahan. Ini demi memeriahkan arena nobar dan menumbuhkan semangat untuk mendukung pasangan capres yang dikehendaki rakyat bukan elite itu.
"Kegiatan nobar ditutup dengan penandatanganan petisi dukungan Jokowi-JK sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI tahun 2014-2019," ujar Intan.
Jokowi-JK Center adalah wadah pemenangan relawan pendukung pencapresan Jokowi-JK. Kami terdiri atas aktivis mahasiswa, aktivis LSM, akademisi, budayawan, seniman, dan sejumlah komunitas kreatif muda di berbagai daerah Indonesia.
Lagu Salam 2 Jari Meriahkan Nobar di Purwokerto
Nonton bareng Piala Dunia 2014 digelar relawan Jokowi-JK demi menggaet suara kalangan muda.
diperbarui 20 Jun 2014, 07:56 WIBIbu-ibu simpatisan pendukung Jokowi-JK. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ciri-ciri Campuran Homogen: Pengertian, Karakteristik, dan Contoh
Polisi Beberkan Motif Pasutri Buka Layanan Tukar Pasangan dan Jual Video Seks
Mentan Amran Siapkan Sebar Alsintan Rp 10 Triliun di 2025
Awas Video Hoaks Hasil Manipulasi Konteks Asli, Simak Biar Tak Terkecoh
Manchester United Lirik Pemain Asia Jadi Pengganti Marcus Rashford
Periode Natal dan Tahun Baru, 105.475 Penumpang Keluar Masuk Bandara Sam Ratulangi Manado
Kode Redeem Zenless Zone Zero Januari 2025! Klaim 300 Polychromes Gratis Sekarang
Jejak Kontroversi Jim Morrison, Mendiang Vokalis The Doors yang Jadi Simbol Pemberontakan terhadap Norma Sosial dengan Musik
Kisaran Harga Paket Wisata Jogja 2025, Harga, Tips Memilih Paket, dan Fasilitas
Fokus : Banjir Bandang di Desa Gunungsari Bondowoso Hanyutkan Rumah
Apa Itu Penyakit Herpes: Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
Warga Sebut Pemasangan Pagar Laut di Tangerang Dilakukan Oknum Nelayan, Berdalih Proyek PSN